Jelang Ramadhan, Kabupaten Cianjur Musnahkan Ribuan Miras 

by
Pemusnahan Miras dan Sejenis dilakukan di lingkungan kantor Satpol-PP Kabupaten Cianjur

BERITABUANA.CO, CIANJUR -Menjelang bulan suci Ramadhan Kabupaten Cianjur musnahkan Miras, minuman berbahaya dan obat daftar G.  Yang dimusnakan yakni,  1.040 botol dari berbagai merk miras, 5 galon oplosan, miras roso 146 bungkus dan obat keras 1.150 bungkus.

Pemusnahan barang bukti itu dipimpin langsung Plt Bupati Cianjur, Herman Suherman. Dihadiri oleh Satpol-PP dan Damkar.

Bupati dalam sambutannya meminta kepada masyarakat untuk menjauhi miras dan sejenisnya. Sebab, kata dia, akibat Miras dan sejenisnya, untuk tahun ini saja sudah ada puluhan orang meninggal dunia.

Bupati pun menyatakan bahwa Miras lebih berbahaya dari Covid-19. Lantaran, perbandingan tahun ini di wilayah Kabupaten Cianjur yang meninggal korban Miras hampir 80 orang. Sementara Covid-19, masih dibawahnya.

Maka dari itu, tambah Bupati, Miras harus dilawan, termasuk juga Covid-19. Apalagi akan menghadapi bulan suci Ramadhan.

“Masyarakat Cianjur tidak akan diam, terus akan melakukan razia dan penyitaan barang haram,” ujar Herman seraya menambahkan. (Ys)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *