Koordinatoriat Wartawan Parlemen Bekerjasama dengan Biro Pemberitaan Parlemen DPR RI menggelar diskusi Dialektika Demokrasi dengan tema “Siapa Calon Kapolri Pilihan Jokowi?” yang dihadiri oleh Yusuf Warsyim dari Kompolnas (hadir secara fisik) dan anggota Komisi III DPR, Jazilul Fawaid (hadir secara virtual) di Media Center DPR RI, Gedung Nusantara III, Senayan, Jakarta, Kamis (26/11/2020).
Bursa calon Kapolri pengganti Jenderal Idham Aziz mulai menyeruak. Sejumlah nama beken dengan pangkat bintang di pundak mulai bermunculan. Bagi anggota Komisi III DPR, Jazilul Fawaid, sosok calon Kapolri adalah yang dekat dengan Presiden RI, Joko Widodo dan harmoni dengan orang lain. (Foto : Jimmy)



