DLHK Depok Siapkan Rp700 Juta Bangun Taman Kelurahan Cisalak Tahun 2021

by
Lurah Cisalak Wiyana saat sosialisasi

BERITABUANA.CO, DEPOK – Pembangunan Taman Kelurahan Cisalak yang akan menelan anggaran Rp700 juta — dipastikan oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Depok dilakukan di tahun ini.

“Saat ini sedang dalam tahap penyempurnaan Desain Engineering Detail atau DED,” ujar Kepala Bidang Tata Lingkungan dan Konservasi, DLHK Kota Depok, Ety Yuniarti, Jumat (16/4/2021).

Taman Kelurahan Cisalak, terang dia, berada di RT 04 RW 06, dengan lahan seluas 1.070 meter persegi. “Kami sudah sosialisasi dan banyak masukan dari masyarakat. Semuanya akan ditampung dan DED sedang disempurnakan,” imbuhnya.

Taman tersebut, tambahnya, akan dilengkapi dengan berbagai fasilitas. Antara lain jogging track, lapangan serbaguna, taman bermain anak, peralatan olahraga, dan toilet.

“Anggaran yang disiapkan untuk bangun Taman Kelurahan Cisalak sebesar Rp 700 juta. Awal Mei pengajuan ke Bagian Layanan Pengadaan (BLP), sekitar Juli sudah mulai pengerjaan,” bebernya.

Menanggapi hal itu, Lurah Cisalak, Wiyana menuturkan, pihaknya menyambut baik rencana pembangunan taman di wilayahnya. Dia menilai, langkah tersebut merupakan bentuk perhatian Pemerintah Kota Depok, dalam menyediakan Ruang Terbuka Hijau (RTH) untuk warganya.

“Kami berharap taman ini dapat menjadi lokasi kegiatan dari Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R) dan parenting, dengan konsep ramah lingkungan dan keluarga,” pungkasnya. (Rki)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *