BERITABUANA.CO, JAKARTA – Rencana pertemuan Ketua Umum DPP PDI P Megawati Soekarnoputri dengan presiden terpilih yang juga Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto masih tanda tanya . Rencana pertemuan itu sebelumnya sudah menjadi perhatian publik setelah hari pelantikan Prabowo menjadi presiden RI semakin mendekat.
Diketahui, upacara pelantikan presiden dan wakil presiden trpilih akan dilakukan hari Minggu, 20 Oktober 2024 di gedung Nusantara, kompleks parlemen Senayan Jakarta.
Megawati Soekarnoputri dan Prabowo Subianto sejak lama diketahui memiliki hubungan yang baik meski keduanya punya pilihan politik yang berbeda termasuk dalam pilpres.
Ketua DPP PDI P Puan Maharani yang ditanya wartawan juga belum mengkonfirmasi kepastian pertemuan kedua tokoh itu. Puan tidak bicara banyak soal ini, hanya kata yang pendek diucapkannya.
“Insyaallah,”kata Puan singkat menjawab wartawan di gedung DPR RI kompleks parlemen Senayan Jakarta, Kamis(17/10/2024).
Lebih dari itu , Puan yang juga ketua DPR RI menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada Prabowo Subianto yang dirayakan pada hari Kamis ini.
” Dan pada kesempatan ini saya ingin mengucapkan selamat ulang kepada pak Prabowo . Semoga selalu sehat, panjang umur, bisa memimpin Indonesia menjadi Indonesia yang lebih baik,”kata Puan.
Saat ditanya soal kemungkinan Megawati Soekarnoputri menyambangi rumah Prabowo Subianto, Puan kembali menjawab “Insyaallah.”. Mungkin saja sambung Puan, Prabowo sibuk dengan keluarganya merayakan ulang tahun yang ke 73 itu.
Pada kesempatan itu, Puan juga ditanyakan soal pembicaraan pertemuan Rabu malam di kediaman Megawati Soekarnoputri, Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat . Pertemuan itu dihadiri anggota PDI P.
Namun, Puan menyatakan, itu hanya pertemuan biasa , bertemu dengan ketua umum berdiskusi tentang banyak hal terkait perkembangan situasi politik terkini , khususnya menjelang pelantikan presiden dan wakil presiden.
“Ya, bisa juga ,”tandas Puan soal pertemuan yang membicarakan rencana pertemuan Megawati dengan Prabowo.
Soal keikutsertaan mantan Kepala BIN Budi Gunawan dan Jaksa Agung St Burhanuddin di acara pembekalan calon menteri di Hambalang Bogor, Puan hanya balik bertanya, agar hal tersebut ditanyakan kepada yang bersangkutan. (Asim)