Seluruh Layanan RSUD KiSA Depok Bisa Diakses Pasien Bansos

by
Direktur RSUD KiSA Devi Maryori (foto: Ard)

BERITABUANA.CO, DEPOK – Seluruh layanan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Khidmat Sehat Afiat (KiSA) kota Depok, bisa diakses pasien Bansos.

“Kami tidak membedakan pasien mandiri atau umum, BPJS non PBI, PBI maupun non PBI atau Bansos.Seluruh layanan RSUD KiSA dapat diakses oleh pasien Bansos,” ungkap Direktur RSUD KiSA Kota Depok Devi Maryori, Rabu (20/9/2023)

RSUD KiSA, tegasnya, memegang teguh komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Terlebih pada 2024 akan naik menjadi kelas B.

“Sesuai aturan pada pembiayaan BPJ Kesehatan, kecuali layanan MCU. RSUD KiSA, tidak ada cost sharing bagi pasien BPJS Kesehatan maupun Bansos non kuota PBI.” jelasnya.

Lebih jauh, Devi menjelaskan RSUD KiSA pada awal tahun 2023, telah membuka tujuh layanan baru.

Yaitu rehabilitasi medik, extracorporeal shock wave lithotripsy (ESWL), hemodialisis, klinik perawatan luka dan stoma, CT scan, mammografi, serta laboratorium patologi anatomi.

Menurutnya, pelayanan unggulan Extracorporeal Shock Wave Lithotripsy (ESWL), merupakan pelaksanaan non-operatif atau tanpa operasi.

Layanan itu katanya, untuk memecahkan batu ginjal dengan menggunakan gelombang kejut (shock wave).

“Untuk naik kelas B pada tahun 2024, proses persyaratan harus kami penuhi, seperti peningkatan sarana dan prasarana, hingga SDM rumah sakit yang semakin terlatih.” pungkasnya. (Rki)