Nataru & Kunci Taong Kawanua Bersatu “Esa Lalan Esa Toroan”

by
Foto: Nico Karundeng

PERAYAAN Nataru dan Kunci Taong 2022 Perkumpulan Kerukunan Keluarga Kawanua (KKK) di Gedung Pertemuan Lemhannas Jakarta, Selasa (31/1) adalah puncak atau klimaks penyatuan antara dualisme kepengurusan DPP KKK yang berlangsung selama 10 tahun.

Memang perjuangan untuk menyatukan kembali dua kepengurusan ini sudah intens dilakukan sejak tahun 2019 lalu. Tapi setelah dunia termasuk lndonesia dilanda pandemi Covid-19 langkah kongkrit terkendala situasi ini.

Bahkan, perayaan Natal dan Paskah selama tiga tahun terpaksa dilakukan secara zoom online. Tapi berkat doa-doa bersama hamba hamba Tuhan dari dua kepengurusan dan berbagai pihak yang sangat mendukung penyatuan ini Tuhan kemudian menjawab doa-doa tersebut.

Terbukti pada 22 Oktober 2022, dilakukan pelantikan pengurus baru penyatuan dalam bentuk Musyawarah Budaya dengan menetapkan Angelica Tengker sebagai Ketua Umum DPP KKK Periode 2022-2024 dan Dr Ronny F. Sompie sebagai Ketua Dewan Pembina.

Perayaan Nataru dan Kunci Taong 2022 di Lemhannas terlihat meriah dan sangat cair. Bahkan Ketua Dewan Kehormatan DPP KKK EE Mangindaan sangat terharu dan bersukacita karena terjadinya penyatuan ini.

“Saya merasakan suasana kali ini berbeda, karena setelah sekian lama terjadi dualisme akhirnya bisa bersatu. Jadi tadi saya bisik-bisik dengan Pak Johny Lumintang yang mengatakan ada damai dan kasih serta saling mengasihi, ” ucap Mangindaan.

Bahkan, secara pribadi ia menyampaikan terimakasih kepada Ronny Sompie, yang sangat berbesar hati melepaskan posisi ketua umum, untuk kepentingan yang lebih besar.

“Saya sangat apresiasi sikap kamu Ronny, kamu hebat Ron, ” kata Pak Mangindaan dengan mata berkaca-kaca karena terharu seperti diceritakan Ronny Sompie kepada Berita buana. Co.

Menurut Ronny yang juga mantan Dirjen imigrasi Kemenkumham, ia bersyukur penyatuan dua pengurus yang telah melebur menjadi satu telah membuat pijakan-pijakan buat kemajuan KKK di masa depan.

“Dalam menyongsong lndonesia Emas Tahun 2045, warga Kawanua harus dapat berkontribusi positif buat negara dan bangsa, “ujarnya.

Diakui Ronny, setelah bersatu pengurus bersama warga Kawanua dapat dengan leluasa melakukan kegiatan-kegiatan positif baik di tingkat daerah, nasional bahkan internasional.

Salah satu contoh, menurut jenderal polisi purnawirawan ini, ajakan utusan Gubernur DKI Heru Budi Hartono, yaitu Kepala Kesbangpol Provinsi DKI Drs Taufan Bakri, M.Si untuk mengadakan Festival Kuliner Kawanua bekerja sama Pemda DKI. Ajakan ini menurutnya sangat positif buat kemajuan kuliner Kawanua yang memang sudah memasyarakat di ibukota Jakarta.

Sementara Ketua Umum KKK Angelica Tengker menyampaikan terima kasih kepada tonaas dan para tokoh Kawanua yang hadir dan peduli terhadap KKK. Dia mengharapkan ke depan KKK menjadi “Rumah Besar” warga Kawanua atau “Wale Wangko Tou Kawanua.

Selain itu pengurus baru KKK saat ini punya tagline yang sangat bermakna filosofis bagi persatuan orang Kawanua yaitu ” Esa Lalan Esa Toroan” atau “Satu Jalan Satu Tujuan”.

*Nico Karundeng* – (Wakil Pemimpin Redaksi Beritabuana.co