PLN NTT Berbagi Kasih Dengan 1.000 Anak Yatim dan Dhuafa

by
Para anak Yatim dan Dhuafa saat menerima santunan

BERITABUANA.CO, KUPANG – Dalam rangka Hari Listrik Nasional ke-75, PLN Wilayah NTT berbagi kasih dengan 1.000 Anak Yatim dan Dhuafa, sebagai bentuk rasa syukur dan implementasi tanggung jawab sosial perusahaan.

Demikian diungkapkan General Manager PLN Unit Induk Wilayah NTT Agustinus Jatmiko di ruang kerjanya, Selasa (27/10/2020)

“Penyerahan santunan telah dilakukan secara simbolis yang diwakili Ustad Ramli, selaku pengurus Panti Asuhan Nurussa’adah di Kupang,” ujar Agustinus Jatmiko.

Dikatakan Agustinus Jatmiko, secara keseluruhan PLN Pusat menyalurkan santunan kepada 75.000 anak yatim dan dhuafa yang tersebar dari Sabang sampai Merauke, santunan tersebut 1.000 diantaranya, diberikan untuk anak yatim dan dhuafa di Provinsi NTT.

Menurut Agustinus Jatmiko, total bantuan yang disalurkan sebesar Rp 15 miliar. Selain menggunakan dana CSR melalui program PLN Peduli, bantuan ini juga merupakan hasil pengumpulan zakat, infaq maupun sedekah pegawai PLN yang dikelola oleh Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN.

“Setelah penyerahan secara simbolis, nanti kami akan salurkan ke panti asuhan lainnya yang ada di Provinsi NTT ini,” tegas Agustinus Jatmiko.

Agustinus Jatmiko mengakui, bantuan PLN ini sangat diapresiasi Ustad Ramli, yang menilai bahwa PLN telah membantu persoalan umat dan anak-anak yang membutuhkan.

Ustad Ramli saat penyerahan tersebut, kata Agustinus Jatmiko, juga menyampaikan harapannya bahwa apa yang dilakukan PLN ini dapat menjadi contoh bagi perusahaan – perusahaan lain, sehingga semakin banyak kegiatan yang dilakukan, untuk mengangkat harkat dan martabat orang yang kurang mampu. (iir)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *