Bakal Dianugrahi Bintang Jasa, Fahri Hamzah: “Saya Sudah Dapat Informasi Itu”

by
Waketum DPN Partai Gelora, Fahri Hamzah. (Foto: Istimewa)

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Dua politisi yang dikenal paling keras mengkritik Pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), yakni Fahri hamzah dan Fadli Zon akan mendapat penghargaan dari Negara, berupa bintang tanda jasa. Sebagaimana informasi yang disampaikan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD melalui akun Twitter resminya, @mohmahfudmd, Senin (10/8/2020) kemarin.

Tulis Mahfud lagi, kedua mantan wakil ketua DPR RI periode 2014-2019 itu akan mendapatkan Bintang Mahaputra Nararya yang akan diberikan oleh Presiden Jokowi dalam rangka HUT Proklamasi RI ke 75 di Istana Negara, Jakarta.

Menanggapi hal tersebut, Fahri yang kini menjabat sebagai Wakil Ketua Umum DPN Partai Gelora dihubungi beritabuana.co via WA, Selasa (11/8/2020) mengatakan bahwa dirinya sudah mendapatkan informasi perihal penghargaan tersebut dari DPR sejak beberapa waktu lalu.

“Ya saya sudah mendapat informasi itu. Dalam perspektif pemberitahuan yang diberikan DPR kepada kami adalah itu pengusulannya karena memimpin lembaga negara, yaitu DPR,” katanya seraya menjelaskan kalau dirinya menjadi anggota DPR RI selama 15 tahun atau sejak 2004-2019, kemudian menjabat sebagai pimpinan DPR pada 2014-2019. (Asim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *