Sosialisasi Gage Diperpanjang, Sanksi Tilang Belum Berlaku

by
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol. Sambodo Purnomo Yogo saat memberikan keterangan pemberlakuan sistem ganjil genap di putaran Hotel Indonesia. (Foto: Min)

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo membenarkan perpanjang masa sosialisasi sistem ganjil genap alias gage, hingga Minggu 9 Agustus 2020.

“Ya diperpanjang, hingga Minggu tanggal 9 Agustus,” katanya saat dikonfirmasi, Kamis (6/8/2020).

Sementara itu, Kasubdit Gakum Polda Metro Jaya AKBP Fahri Siregar menambahkan, perpanjangan ini berdasarkan hasil temuan beberapa hari di lapangan. Di mana masih banyak ditemui pelanggaran.

“Alasanya kita mau memastikan kembali informasi ini, karena beberapa hari ini masih ditemukan pelanggaran. Kami menyakini ada beberapa masyarakat yang belum terinformasikan. Jadi kita mau memasifkan informasinya lagi. (Perpanjang) Ini hasil evaluasi kemari ya,” katanya.

Jajaran Ditlantas Polda Metro Jaya dipimpin langsung oleh Dirlantan Kombes Pol. Sambodo Purnomo Yogo sosialisasikan sistem ganjil genap di putaran Hotel Indonesia. (Foto: Min)

Sebelumnya, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menerapkan kembali sistem ganjil genap hari ini. Guna mendukung kebijakan tersebut, Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Timur menerjunkan 40 personelnya.

Kasi Pengawasan dan Pengendalian Sudinhub Jakarta Timur, Riky Erwinda, mengatakan 40 personelnya melakukan sosialisasi dan penjagaan di kawasan ganjil genap. Penjagaan dibagi dua shift.

Shift pertama mulai pukul 06.00 sampai 10.00 WIB. Shift kedua, mulai pukul 16.00 sampai 21.00.

“Dari tanggal 3 sampai 5 Agustus kita masih lakukan sosialisasi,” ujarnya melalui keterangan tertulis, Senin (3/7/2020). (Min)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *