Di Hari Bhakti Adhyaksa Ke – 60, Kejari Jakarta Timur Beberkan Capaiannya

by
Kantor Kejaksaan Negeri Jakarta Timur. (Insert : Hari Bhakti Adhyaksa di Kejari Jakarta Timur).

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Pada kurun waktu Januari – Juli 2020, Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Timur merilis beberapa bidang tugas yang sedang maupun berhasil dikerjakan, baik di bidang intelijen, tindak pidana umum, tindak pidana khusus, juga di bidang perdata dan tata usaha negara, juga di pembinaan.

Di seksi intelijen, Kejari Jakarta Timur menyebut bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan tim intelijen dari Kejaksaan Agung untuk menemukan aset milik tersangka kasus korupsi yang berdomisili di wilayah Jakarta Timur. Juga melakukan pengamanan penggeledahan oleh tim Satgasus P3TPK Kejagung di wilayah Jakarta Timur.

Sementara di seksi tindak pidana umum, Kejari Jakarta Timur mengaku telah menangani berbagai perkara pidana berdasarkan data case management system (CMS), di antaranya pada tahap SPDP 687 perkara, tahap pertama 888 perkara, tahap kedua 140 perkara, dan yang sedang diproses di persidangan ada 215 perkara.

Sedangkan pada seksi tindak pidana khusus,  Kejari Jakarta Timur merilis kasus yang sedang disidik yakni satu perkara pada Dinas UMKM serta Perdagangan Provinsi DKI Jakarta TA 2015 dalam pekerjaan lokasi binaan (lokbin) di Jalan Nusa 1. Kemudian 6 perkara pajak sedang dalam penuntutan di pengadilan negeri. Bahkan pihaknya menyebut 2 orang terpidana korupsi telah dieksekusi.

Selain itu, di seksi perdata dan tata usaha negara, dijelaskan pula telah melakukan MoU dengan dua lembaga pemerintahan. Melakukan pendampingan satu KCIC, dan telah melaksanakan penagihan kepada PLN, PT, PP, PT, PP Urban.

Keberhasilan lainnya, Kejari Jakarta Timur menyebut dalam pengelolaan barang bukti jenis kendaraan roda 2 ataupun roda 4, pihaknya mengaku telah bekerjasama dengan Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta untuk menitipkan kendaraan pada lahan dishub.

Kemudian dibeberkan pula pada subagian pembinaan bahwa Kejari Jakarta Timur telah menerapkan sistem elektronik untuk proses kenaikan pangkat, mutasi dan urusan kepegawaian lainnya melalui aplikasi Case Management System (CMS). (R. Sormin)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *