Gelar Raker Propam, Sekjen PKS Tegaskan Pentingnya Loyalitas dan Kesiapsiagaan

by
Sekjen DPP PKS Aboe Bakar Al Habsyi saat memberi arahan pada Raker Ptopam DPP PKS. (Foto: Istimewa)

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Aboe Bakar Al Habsyi membuka secara resmi Rapat Kerja Reorientasi dan Reorganisasi Wakil Sekretaris Jenderal Protokol dan Pengamanan Pimpinan (Wasekjen Propam) DPP PKS di Aula DPTP PKS, Jakarta, pada Kamis (16/1/2025).

Dalam sambutannya, pria yang akrab Habib Aboe itu menekankan rasa syukur atas kesempatan yang diberikan kepada para peserta untuk menjalankan peran strategis mendampingi pimpinan partai. Karena, menurut dia, tidak semua orang diberi kesempatan untuk berinteraksi langsung dengan pimpinan, bahkan pimpinan nasional.

“Untuk menjelankan peran strategis ini, pentingnya loyalitas dan komitmen sebagai nilai utama yang harus dimiliki oleh tim Propam. Loyalitas total adalah kunci penting bagi seluruh anggota,” tegasnya.

Ia juga menekankan bahwa tim Propam memiliki tanggung jawab besar, termasuk menjaga informasi pimpinan, mengamankan jadwal acara, dan memastikan keamanan dari potensi ancaman eksternal.

“Potensi ancaman harus dapat dicegah dengan baik agar pimpinan tetap aman,” jelas Habib Aboe yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI itu lagi.

Selain itu, Habib Aboe mengingatkan pentingnya menjaga kesejahteraan pimpinan, seperti memastikan mereka tidak kelelahan atau kelaparan saat menjalani agenda padat. Ia juga menekankan perlunya antisipasi kebocoran informasi yang dapat membahayakan.

Menutup sambutannya, Anggota Komisi III DPR RI itu pun mendorong pelatihan kesiapsiagaan seperti simulasi kebakaran, evakuasi darurat, dan penanganan demonstrasi. Sebab, pemahaman tentang jalur evakuasi, pintu darurat, dan prosedur darurat lainnya sangat penting untuk meningkatkan kompetensi dan kesiapsiagaan tim.

“Kegiatan ini sendiri, menjadi momentum penting bagi tim Propam DPP PKS untuk meningkatkan profesionalitas dan memastikan keberlanjutan kinerja optimal dalam mendukung pimpinan partai,” tutup Habib Aboe. (Ery)