Presiden Jokowi Lantik AHY Sebagai Menteri ATR dan Hadi Tjahjanto Jadi Menko Polhukam

by
Ketum Partai Demokrat AHY mencium tangan SBY. (Foto: Ist)

BERITABUANA.CO, JAKARTA– Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Hadi Tjahjanto sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) /Badan Pertanahan Nasional di Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/2).

Pelatih tersebut berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 34 P Tahun 2024 tentang pemberhentian Menteri Negara Kabinet Indonesia Maju Periode tahun 2019 – 2024 yang dibacakan Deputi Bidang Administrasi Aparatur Kementerian Sekretariat Negara, Nanik.

“Saya bertanya kepada saudara-saudara, bersediakah diambil sumpah menurut agama islam. Apabila demikian harap mengikuti kata-kata saya, ” kata Jokowi.

“Demi Allah saya bersumpah. Bahwa saya akan setia kepada UUD negara RI tahun 1945, serta akan menjalankan segala peraturan perundang undangan dengan selurus lurusnya demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara. Bahwa saya dalam menjalankan sumpah jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan bekerja dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab, ” Ucap Jokowi yang langsung diikuti oleh Hadi Tjahjanto dan AHY.

Hadir dalam pelantikan Wakil Presiden KH. Ma’ruf Amin, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Mendagri Tito Karnavian, Menkominfo Budi Arie Setiadi, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Jaksa Agung ST Burhanuddin, Anggota Watimpres Wiranto. (FDL87)