Kemendagri Sudah Kantongi Nama Pj Gubernur untuk Lima Daerah

by
Kapuspen Kemendagri, Benni Irawan. (Foto: Ist)

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Kemendagri sudah mengantongi sejumlah nama untuk peralihan kepeminpinan sementara pejabat daerah (Pj), pasca habisnya masa jabatan lima kepala daerah bulan ini.

“Kemendagri sudah menerima beberapa nama Pejabat Pimpinan Tinggi Madya, yang diusulkan sebagai calon Penjabat Gubernur, dari kementerian dan lembaga,” kata Kapuspen Kemendagri, Benni Irawan, Selasa (10/5/2022).

Kemendagri, tambah Benni, juga sudah mereview dan memverifikasi sejumlah nama yang diusulkan sebagai Pj sesuai dengan aturan.

Nantinya, lanjut Benni, Mendagri Tito Karnavian akan mengusulkan tiga nama usulan Pj kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam sidang Tim Penilai Akhir (TPA).

Benni mengaku Kemendagri belum mengetahui siapa saja nama yang akan bertugas mejadi Pj.

Seperti diketahui ada tujuh Gubernur yang akan habis masa jabatannya tahun ini. Lima di antaranya akan habis pada 15 Mei mendatang.

Kelima yang habis masa jabatan, Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Erzaldi Rosman Djohan, Gubernur Banten Wahidin Halim, Gubernur Gorontalo Rusli Habibie, Gubernur Sulawesi Barat Muhammad Ali Baal Masdar, dan Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan. (Ram)