Penyekatan PPKM Darurat di Wilayah Jakarta ditambah Menjadi 100 Pos

by
Konpers Pembatasan Mobilitas PPKM Darurat di Wilayah Jakarta

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Polda Metro Jaya bersama Pemprov dan Kodam Jaya menambah titik penyekatan PPKM Darurat di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya. Total, sebanyak 100 titik penyekatan PPKM Darurat yang akan mulai berlaku besok.

“Dari 63 titik ada penambahan sekarang 100 titik, kita sekat,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus dalam konferensi pers di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (14/7/2021).

Menurut Yusri, penambahan titik penyekatan dilakukan usai pihaknya bersama instansi terkait melakukan evaluasi terkait PPKM Darurat yang selama ini sudah berjalan. Kombes Yusri menyebut selama PPKM Darurat pergerakan mobilitas di dalam kota Jakarta terpantau masih ada dan cukup banyak.

“Sempat terjadi penurunan di Google Traffict kita lihat sampai 50 persen dan sekarang ada kenaikan 30 persen. Memang betul penyangga sepi tapi ada upaya masyarakat ini lewat jalan tikus,” jelas Yusri.

Sementara itu, Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo menyebut penyekatan akan berlangsung mulai besok.

“Ini adalah 100 titik yang akan kita mulai laksanakan besok pukul 06.00 WIB hari Kamis akan kita laksanakan,” ucap Sambodo.

Seperti diketahui, Pemerintah memutuskan untuk menetapkan PPKM Darurat di wilayah Jawa dan Bali. PPKM itu sendiri sudah berlangsung mulai tanggal 3 Juli 2021 hingga 20 Juli 2021.(CS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *