Politisi Golkar: Gedung SMP Negeri 3 Sukaresmi Harus Direlokasi Secepatnya

by
Sekretaris Komisi D DPRD Kabupaten Cianjur dari Fraksi Partai Golkar, Drs, H.Jum'ati, M.Pd (Foto: YS)

BERITABUANA.CO.CIANJUR – Sekretaris Komisi D DPRD Kabupaten Cianjur dari fraksi Partai Golkar, H.Jum’ati mengaku pihaknya terus memperjuangkan agar gedung SMP Negeri 3 Sukaresmi, di wilayah Desa Rawabelut, dan abruk karena berdiri di tanah labil, segera direlokasi.

“Segera bangun kembali di lokasi yang aman. Tanah sebelum labil. Kami harap segera direlokasi,” kata Juma’ati, Jumat (26/3/2021).

Ia mengaku mendapat kabar, lahan untuk SMP Negeri 3 Sukaresmi itu sudah ada seluas kurang lebih 600 meter dan berada masih di wilayah kampung Cipari RT 02/01 Desa Rawabelut. “Tinggal Pemkab Cianjur menyiapkan sarana prasarana bangunan sekolah,” tukas politisi partai Golkar.

Ia melanjutkan, Komis D DPRD Kabupaten Cianjur sangat mendorong sekali terhadap pemerintah daerah agar betul-betul memperhatikan pendidikan masyarakat terutama untuk meningkatkan IPM karena sarana prasarana itu penting sekali.

“Jadi, ingin secepatnya agar pemindahan SMP Negeri 3 Sukaresmi terealisasi, karena dinilai sudah lama ambruk dan kegiatan belajar mengajar ikut numpang di gedung SD Candrakusumah,”katanya.

Terpisah, Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Cianjur, Akib Ibrahim mengatakan terkait SMP Negeri 3 Sukaresmi itu sudah ada bahasan di Dinas Pendidikan Kabupaten Cianjur.

“Kemarin lalu, saya lihat dalam program di tahun ini sudah ada alokasinya, untuk pembangunan SMP Negeri 3 Sukaresmi. Mudah-mudahan tahun ini bisa terealisasi”, pungkasnya (YS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *