Sambangi Bandara Tunggul Wulung, Novita Gerindra: Cek Progres Program Padat Karya

by

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Anggota Komisi V DPR RI, Novita Wijayanti menyambangi Bandara Tunggul Wulung yang berada di Kabupaten Cilacap, Sabtu (20/2/2021).

Kedatangannya dalam rangka untuk melihat progres program Padat Karya Pembangunan Bandara Tunggul Wulung Cilacap.

“Saya berharap, Bandara Tunggul Wulung ini mampu meningkatkan roda perekonomian masyarakat di sekitar. Terutama bagi masyarakat Kabupaten Cilacap,” kata Novita dalam keterangan tertulisnya, di Jakarta, Minggu (21/2/2021).

“Sehingga, kita berharap adanya program padat karya ini dapat berjalan lancar dan sesuai dengan perencanaan, agar ke depan semakin bermanfaat bagi kita semua,” tambah politikus Gerindra itu.

Dalam kesempatannya itu, Novita juga menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada Kepala Unit Bandar Udara Kelas III Tunggul Wulung yang telah mendukung dan melaksanakan kegiatan program padat karya ini.

“Semoga, kita sama-sama berusaha untuk meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat Cilacap, khususnya warga sekitar bandara,” sebut legislator perempuan kelahiran Cilacap ini.

Di sela-sela kesempatannya itu, Novita Wijayanti, Dirjen Perhubungan Udara beserta Kepala Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara Kelas III Tunggul Wulung Cilacap dan sejumlah warga bergotong-royong membersihkan drainase di sekitar bandara.

Untuk diketahui, aktifitas Padat Karya ini berlangsung di luar jam operasional bandara, sehingga tidak mengganggu aktifitas bandara. (Jal)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *