The Junas, Kembali Melesat Lewat Anak Band

by

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Kaitan popularitas sinetron dengan lagu tema ‘film televisi’ yang serial ini kini semakin nyata. Jika dulu lagu tema sekadar penghias, meski banyak juga yang menjadi lokomotif untuk dikenalnya sebuah sinetron itu.

Kini, popularitas sinetron dengan lagu tema, bahkan lagu-lagu yang ada di sinetron itu memang terkait erat. Bisa dilihat dari sinetron ‘Anak Band’ yang merupakan salah satu produksi SinemArt yang tayang di SCTV. Sinetron ini tayang perdana pada 5 Oktober 2020 lalu.

Sinetron ini mendapatkan banyak perhatian dari publik. Sinetron yang menceritakan tentang kisah cinta anak muda ini dikemas dengan menarik.

Sinetron ini mempertemukan kembali Natasha Wilona dan Stefan William. Tak hanya dua pemeran utama, sinetron ini juga menghadirkan Ochi Rosdiana, Ajun Perwira, dan Bobie Antonio.

Anak Band SCTV juga menghadirkan reuni para personel band The Junas. Kehadiran kembali The Junas di layar kaca menarik perhatian para penonton.

The Junas beranggotakan Stefan William, Ajun Perwira, Bobie Antonio, dan Aditya Surya. Lama tak terlihat di layar kaca, para personel The Junas masih terlihat kompak.

The Junas dibentuk sejak tahun 2011. The Junas kini telah bersama selama 9 tahun. Grup ini pada awalnya beranggotakan tiga orang yaitu Stefan William (vokal), Ajun Perwira (gitar), dan Aditya Suryo Saputro (drum). Pada 2018, grup band ini menambah dua anggota yaitu Hud Filbert (Keyboard) dan Bobie Antonio (Bass).

Pada tahun 2019, Hud Filbert keluar dari band ini. Mereka telah mengeluarkan beberapa lagu. The Junas kini konsisten dengan keempat personelnya. Setelah lama tak tampil bersama, kini mereka reuni di sinetron Anak Band SCTV.

Mereka juga berperan bersama sebagai sebuah band. Penampilan The Junas di setiap episode selalu menarik untuk dinantikan. Lewat Anak Band memang The Junas kembali melesat di akhir tahun ini. (BS/Daf)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *