Penjualan Mobil Suzuki di Kupang, Turun Hingga 45 Persen

by
PIC PT SBM Kupang, Muhammad Musawir. (Iir)

BERITABUANA.CO, KUPANG – Penjualan mobil di PT Surya Batara Mahkota (SBM) Kupang, selaku dealer resmi Suzuki alami menurun hingga 30-45 Persen, hal ini dampak dari Pendemi Covid-19

“Walaupun turun hingga 45 Persen, tapi kami masih bagus, dibandingkan kompetitor, karena masih di angka 100 Unit/bulan,” ujar PIC PT SBM Kupang, Muhammad Musawir di Kupang, Jumat (11/9/2020).

Dikatakan Musawir, sebelum Covid-19 penjualan bisa mencapai 200 Unit/bulan, tapi sekarang maksimal 103 Unit saja.

“Tidak bisa dipungkiri costumer lebih memilih kebutuhan sehari-hari disaat seperti ini, dibandingkan kebutuhan untuk have fun,” kata Musawir.

Diakui Musawir, produk Suzuki yang saat ini sedang naik daun adalah jenis pickup, karena bisa dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari costumer, seperti untuk penyewaan atau angkutan umum.

“Bulan Agustus lalu, secara nasional pick up naik kelas penjualan nomor satu di Indonesia, yang mengalahkan mobil-mobil passenger dari kompetitor semua,” tambahnya.

Menurut Musawir, langkah-langkah yang diambil saat ini diantara mengatur costumer yang repeat order, lalu evaluasi di bagian selesnya mengenai pelayanan, karena hampir beberapa costumer yang di kunjungi tidak mau terima, dengan alasan tidak ingin interaksi dengan orang dari luar.

“Karena banyak costumer yang tidak mau menerima kunjungan sales kami, maka untuk bengkel kita lakukan jemput bola, dimana costumer dilayani oleh petugas kami di rumahnya,” papar Musawir.

Lebih lanjut Musawir mengakui bahwa dari pihak leasing pun telah menaikan uang mukanya hingga 30-35 Persen dari harga kendaraan.

“Jadi kalau harga mobil Rp 100 Juta, maka costumer harus menyiapkan uang muka Rp 25 Juta sampai Rp 30 Juta,” pungkasnya. (Iir)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *