KSAD: Pemindahan Korban Polsek Ciracas ke RSPAD Bukan Menilai RS Polri

by
ISTIMEWA

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Andika Perkasa mengatakan, korban penyerangan Polsek Ciracas, Jakarta Timur dipindahkan ke RSPAD Gatot Subroto. Pemindahan bukan berarti menilai RS Polri, semata karena korban membutuhkan penanganan yang lebih lanjut.

“Di RSPAD kami tempatkan di ruang VIP,” kata Jenderal TNI Andika Perkasa di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Minggu (30/8/2020).

Sebab, tambah KSAD, cedera penanganan yang membutuhkan penanganan lebih, misalnya dalam mata kemampuan penglihatan.

Soal biaya pengobatan, lanjut KSAD, akan ditanggung oleh pelaku. Sebab, menurutnya, tindak pidana tidak cukup untuk menebus semua perbuatan yang mereka lakukan.

“Para pelaku jangan hanya pasrah kemudian tindak pidana. (Pelaku) Nggak cukup harus bertanggung jawab juga. Kita akan ciptakan mekanisme bagaimana mereka membayar. Supaya mereka ingat selamanya apa yang mereka lakukan,” tuturnya

Hal senada dikatakan Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono bahwa korban penyerangan di Polsek akan di pindahkan di RSPAD. Hal itu, agar para korban mendapatkan penanganan yang lebih khusus.

“Kita sudah berkoordinasi ada anggota Polri perlu perawatan lebih khusus sama satu lagi dari wartawan kita akan pindahkan kesana ke RSPAD. Kita doakan agar cepet sembuh,” katanya.

Ia juga tegaskan jika tindakan ini tidak akan mempengaruhi sinergi TNI-Polri. Sebab, menurut Gatot, tindakan ini hanya dilakukan oleh segelintir oknum. (CS)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *