Desi Foeh: Semau Gabung ke Kota Kupang Hanya Wacana

by
Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Kupang, Desi Ballo Foeh. (Foto: Iir)

BERITABUANA.CO, KUPANG — Hasil kajian yang disampaikan dalam seminar bahwa Kecamatan Semau dan Semau Selatan Kabupaten Kupang akan bergabung ke Kota Kupang, itu hanya sebagai wacana. Karena perlu ada keputusan bersama.

Demikian Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Kupang, Desi Ballo Foeh saat ditemui di Kantor Gubernur NTT, Rabu (8/7/2020) sore.

“Hasil kajian Semau bergabung ke kota, ini sebagai wacana, saya pikir itu perlu ada keputusan bersama, karena kami sendiri tidak pernah menerima permohonan masyarakat untuk penggabungan wilayahnya tersebut,” papar Desi Foeh.

Menurut Desi Foeh, kedua kecamatan tersebut ada di wilayah Kabupaten Kupang, tapi tiba-tiba ada yang klaim akan masuk ke Kota Kupang, hal ini tidak etis.

“Ini ibarat ibu dan anak yang ada dalam rumah, anak belum pernah berbicara akan pindah, tapi orang luar yang ribut. Ini sangat disayangkan,” ujarnya.

Pihaknya mengingatkan bahwa hal yang paling penting di dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Kupang, telah direncanakan bukan hanya akan membangun kembali pariwisata di Semau dan pembangunan pos pelayanan.

“Apa yang dikeluhkan masyarakat berkaitan pelayanan, sudah termuat dalam RPJMD Kabupaten Kupang dengan membangun pos pelayanan. Jadi alasan-alasan yang dikemukakan oleh tim perjanjian hanya karena jarak tempuh yang jauh untuk dapat pelayanan, itu bukan merupakan satu alasan yang final,” papar Desi Foeh.

Kalau Tim pengkaji bilang mengambil responden 500 orang, Desi Foeh berfikir bahwa tidak satupun masyarakat di Kecamatan tersebut yang pernah menyampaikan. Untuk itu, tegas anggota Komisi III DPRD Kabupaten Kupang, kehadirannya tersebut bukan untuk melegitimasi hasil dari seminar ini.

“Disamping itu, hasil kajian yang tadi telah disampaikan dalam seminar, bagi kami itu hanyalah sebagai sebuah wacana atau sebagai sebuah referensi,” paparnya.

Jadi, tambah Desi Foeh, kalau berfikir bagaimana Semau menjadi bagian dari Kota Kupang, masih terlalu pagi itu dialihkan. (Iir)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *