Mardani: Kebijakan Presiden Berlakukan Darurat Sipil, Blunder

by
Politisi PKS, Mardani Ali Sera.

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Keadilan Sejahtera (DPP PKS), Mardani Ali Sera menilai kebijakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang memberlakukan kondisi Darurat Sipil untuk penanganan virus corona atau Covid-19, blunder. Karena itu, PKS dengan tegas menolak kebijakan tersebut.

“Kita tolak darurat sipil. Pemerintah blunder. Mestinya karantina wilayah (lockdown) berbasis UU No 6 Tahun 2018,” kata Mardani melalui keterangan persnya, Selasa (31/3/2020).

Mardani menganggap dalam kondisi darurat sipil, pemerintah akan semakin tidak fokus menangani pandemi corona. Sebab kewenangannya jadi meluas dan berpotensi tidak terkontrol.

“Darurat sipil memudahkan pemerintah menyadap, memeriksa, hingga menghentikan arus informasi. Bahkan menangkap bukan atas dasar melanggar social distancing,” ungkapnya.

Anggota Komisi II DPR RI mengatakan, harusnya pemerintah fokus membuat aturan social dan physical distancing dengan disiplin ketat, sambil menjaga masyarakat berpenghasilan rendah terjamin kesejahteraannya.

“Bila perlu, Pak Jokowi melaksanakan Karantina Wilayah (lockdown), karena dengan ini bisa parsial di beberapa daerah. Kalau Darurat Sipil, kita tolak. Ayo kedepankan Karantina Wilayah atau lockdown,” ajak Mardani. (Kds)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.