Menyikapi Perkembangan Teknologi dengan Bijak

by
Teknologi digital. (Foto: Ilustrasi)
Irwan Maulana. (Foto: Ist)

Oleh: Irwan Maulana*

SAAT ini teknologi berkembang dengan pesat. Perkembangan teknologi ini sudah menyentuh berbagai macam lini kehidupan dari mulai pemerintahan sampai dengan hiburan. Perkembangan teknologi ini tentu saja memberikan berbagai macam dampak baik dampak positif dan dampak negatif. Salah satu kewajiban terutama manusia terpelajar adalah meminimalisir seminim mungkin dampak negatif yang disebabkan oleh teknologi baik dalam tatanan sosial sampai kepada hiburan.

Sekarang, kita sudah hidup pada zaman society 5.0 yang ditandai dengan humanisasi teknologi dengan menyelaraskan teknologi dengan manusia. Society 5.0 ini muncul akibat dari sejarah panjang revolusi industri dari revolusi 1 sampai 4.

Revolusi Industri 0.1 terjadi akibat penemuan mesin uap pada abat 18 yang ditemukan oleh James Watt sehingga mampu mendorong produksi manufaktur dan pertanian. Revolusi Industri 02 ditandai dengan pesatnya perkembangan transportasi mulai dari mobil, kereta, hingga pesawat sehingga manusia dapat mengembangkan produksi mereka ke tempat yang lebih luas.

Revolusi Industri 03 ditandai dengan adanya perkembangan teknologi digital dan mesin penggerak serta ditandai dengan penemuan komputer, robot, dan internet. Revolusi Industri 04 terjadi akibat perkembangan Internet of Things, AI, Big data dan lain sebagainya sehingga mampu melahirkan pola pikir, nilai, dan profesi baru di dalam kehidupan manusia dan menghilangkan profesi yang sebelumnya sudah ada. Sekarang, manusia masuk ke dalam Society 5.0 yang ditandai dengan adanya humanisasi terhadap teknologi.

Sebenarnya, fungsi dari teknologi dari masa ke masa adalah untuk mempermudah pekerjaan manusia dan manusia harus menyadari hal ini agar dirinya tidak terjajah dalam alam di luar realita yang dibuat oleh teknologi oleh karena itu, penting untuk menanamkan kesadaran akan pentingnya kebijaksanaan dalam menggunakan teknologi.

Kebijakan ini lahir tentu saja dari budaya literasi yang sudah dibentuk baik di sekolah dan terutama di keluarga. Jika budaya literasi semakin tinggi maka wawasan semakin luas, jika wawasan semakin luas maka pisau analisisnya semakin banyak, jika pisau analisisnya banyak maka akan semakin bijak dalam penggunaan teknologi. Sekali lagi, teknologi diciptakan untuk mempermudah manusia dalam melakukan pekerjaannya.

Perubahan dan perkembangan apa pun dalam teknologi akan menjadi alat belajar dan sesuatu yang dapat mendatangkan manfaat bagi manusia terdidik. ***

* Penulis adalah Dosen Institut Ummul Quro Al Islami Bogor