KKB Serang Pos Satgas, 1 Orang Tewas dan 1 Kritis, Begini Respon Kesal Ketua MPR

by
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet). (Foto: BS)

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Lagi dan lagi Kelompok kriminal bersenjata (KKB), berbuat ulah menyerang Pos Satgas Yonif 133/YS di Kabupaten Maybrat, Papua Barat Daya pada 25 Desember 2023. Akibat serangan ini, satu orang prajurit meninggal dunia, satu lainnya kritis.

Serangan yang terus menerus di lakukan KKB itu membuat Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet), ‘kesal’. Dia meminta  aparat TNI-Polri untuk segera menangkap para pelaku penembakan tersebut serta memberikan sanksi sesuai peraturan perundangan yang berlaku.

“Pemerintah pusat dan pemerintah daerah untuk bersikap dan mengambil tindakan serius dalam menghadapi permasalahan KKB yang terus mengulangi aksinya dan menimbulkan korban, dikarenakan hal tersebut meresahkan dan mengganggu keamanan serta kenyamanan masyarakat setempat,” tegas Bamsoet dalam keterangan tertulisnya, Rabu (27/12/2023).

Bamsoet juga Mlmeminta pemerintah pusat dan pemerintah daerah mengidentifikasi persoalan yang menjadi penyebab konflik, agar akar permasalahan dapat dibenahi dan ditemukan solusi yang tepat dari hulu ke hilir terhadap permasalahan KKB tersebut.

“Semua pemangku kepentingan segera menyusun perubahan strategi dalam menghadapi KKB di Papua, baik melalui pendekatan kolaboratif dan juga holistik, khususnya dalam menjaga keamanan masyarakat, agar masyarakat juga aman dan pembangunan kesejahteraan Papua tidak terganggu,” kata Bamsoet.

Untuk aparat TNI-Polri, Bamsoet, meminta meningkatkan keamanan di titik-titik rawan terjadinya aksi, utamanya jelang libur akhir tahun, guna memastikan tidak terjadi kembali aksi KKB dan masyarakat bisa beraktivitas dengan aman. (Kds)