Partai Gelora Resmi Dukung Prabowo Subianto Sebagai Capres 2024

by
Ratusan kader Partai Gelora menghadiri deklarasi mendukung Prabowo Subianto sebagai Capres 2024, yang digelar di Djakarta Teater, Jakarta. (Foto: Istimewa)

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Dihadiri ratusan kader dan simpatisan Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia, Prabowo Subianto resmi dideklarasikan sebagai calon presiden (Capres) RI 2024-2029, oleh partai politik bernomor urut 7 (tujuh) peserta Pemilu 2024.

Sebelum deklarasi yang digelar di Djakarta Teater, Sabtu (2/9/2023) ini dimulai, Partai Gelora menyampaikan narasi politik, melalui layar lebar dengan suara dolby stereo. Sehingga dinding Djakarta Teater bergetar, apalagi saat jinggle Partai Gelora dikumandangkan. Ditambah lagi riuh suara yang hadir diacara deklarasi tersebut.

Deklarasi dihadiri langsung oleh Ketua Dewan Pembina sekaligus Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto, serta para pimpinan partai politik Koalisi Indonesia Maju (KIM). Ketua Umum Partai Gelora Anis Matta, Wakil Ketua Umum Fahri Hamzah, Sekretaris Jendaral Mahfuz Sidik, dan Bendahara Umum Achmad Rilyadi juga hadir dalam deklarasi ini.

Deklarasi ini dihadiri secara langsung seluruh pengurus Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Partai Gelora, dan seluruh pimpinan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) dari 38 Provinsi. Sementara 514 pimpinan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) dari Kabupaten/Kota seluruh Indonesia mengikuti acara deklarasi secara daring. (Ery)