Wawalkot Depok Tunggu Rekomendasi DPRD Terkait Polemik SDN Pocin 1

by
Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono (Foto: ist)

BERITABUANA.CO, DEPOK – Pemerintah Kota Depok masih menunggu surat resmi dari Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) Kota Depok, perihal polemik SDN Pondokcina 01, yang direlokasi dan lahannya dibangun Masjid.

Wakil Wali Kota (Wawalkot) Depok Imam Budi Hartono mengatakan, akan membahas rekomendasi itu, di tingkat Pemkot sesuai mekanisme yang ada.

“Insya Allah, kami akan melaporkan dan menunggu surat resmi sesuai dengan mekanisme pemerintahan di Kota Depok,” ujarnya, Senin, (14/11/2022).

Ia menegaskan, Pemerintah Kota Depok komitmen bahwa pendidikan adalah hak setiap warga negara, yang dijunjung tinggi.

“Hak-hak belajar peserta didik tetap terjamin, selama dan setelah proses pembangunan,” tukasnya.

Lebih lanjut Imam mengatakan, Dinas Pendidikan Kota Depok telah memberikan surat melalui Kepala Sekolah SDN Pondokcina 01 sejak 7 November 2022, bahwa bangunan sekolah tersebut resmi dinonaktifkan.

Pemerintah Kota Depok memastikan juga kegiatan belajar-mengajar SDN Pondokcina 01, tetap dilaksanakan secara Daring pada tanggal 7-11 November 2022.

Kemudian, mulai tanggal 14 November 2022, lanjutnya, kegiatan belajar mengajar tatap muka berlangsung di SDN Pondok Cina 3 dan SDN Pondok Cina 5.

Rencana pengalihan fungsi lahan SDN Pondok Cina 1 telah dicanangkan sejak tahun 2016. Hal itu mempertimbangkan keamanan peserta didik, lantaran lokasi bangunan sekolah berada di depan ruas jalan besar. (Rki)