Pemkot Kupang Dukung Pembangunan Situs Sejarah Jemaat Kota Kupang

by
Wali Kota Kupang, Jefry Riwu Kore saat memberikan sambutan di hadapan Jemaat Kota Kupang.

BERITABUANA.CO, KUPANG – Pemerintah Kota (Pemkot) Kupang berkomitmen untuk mendukung Situs Sejarah berupa Museum Sejarah Jemaat Kota Kupang dan penataan halaman Gereja Kota Kupang.

Dukungan tersebut, dibuktikan pada Jumat (4/2/2022) dengan dilakukannya Peletakan batu pertama oleh Wali Kota Kupang, Jefry Riwu Kore dan pemberian bantuan dana senilai Rp. 250.000.000.

Pada sambutannya, Jefry Riwu Kore mengatakan, Pemkot Kupang mendukung penataan gedung Gereja Kota Kupang sebagai museum sejarah, selain berkaitan dengan meningkatkan kualitas pelayanan gerejawi, juga dapat menambah nilai bagi penataan kota. “Kami terus melanjutkan penataan kota seperti taman dan kawasan pantai, serta membantu masyarakat tidak mampu melalui program bedah rumah,” tegas Jefry Riwu Kore.

Untuk itu, tambah Jefry Riwu Kore, dirinya meminta dukungan dan doa baik dari para pemuka agama maupun jemaat, sebagai bagian dari elemen masyarakat Kota Kupang.

“Saya meminta dukungan doa dari para Pendeta dan Presbiter, agar dalam menjalankan pemerintahan, jajaran Pemkot bekerja jujur dan adil, untuk kesejahteraan masyarakat, pembangunan dan penataan di Kota Kupang dapat segera terealisasi dengan baik,” pintanya.

Ketua Majelis Jemaat Kota Kupang, Pdt. Adelvina Doko Hege dalam suara gembalanya menyampaikan apresiasi atas perhatian dari Pemkot Kupang, yang dengan sekali audiens bersama terkait penataan gedung Gereja, langsung direspon luar biasa, dan juga kepada DPRD Kota Kupang yang ikut menyetujui anggaran bantuan tersebut dalam sidang DPRD.

“Bantuan senilai Rp. 250.000.000 ini, sesuai proposal yang diberikan dengan alokasi anggarannya dibagi dua, masing-masing untuk penataan halaman Gereja dan renovasi gedung Gereja untuk dijadikan museum sejarah Gereja Kota Kupang,” tambah Pdt. . Adelvina Doko Hege. (iir)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *