Syahmisar, SH. MH Emban Amanah Sebagai Panmud Perdata PN Jakarta Timur

by
Syahmisar, SH (jas hitam) usai dilantik sebagai Panmud Pedata PN Jakarta Timur

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Wakil Ketua Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Timur, Rudi Suparmono, SH. MH, Senin (8/11/2021), melantik Syahmisar, SH. MH sebagai Panitera Muda (Panmud) Perdata Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Timur menggantikan Lisnur Fauziah, SH.

Usai mengucapkan sumpah jabatan, Rudi Suparmono melantik Syahmisar disaksikan beberapa hakim dan pejabat struktural PN Jakarta Timur.

Kepada Syahmisar, Rudi Suparmono menyampaikan selamat karena telah resmi menjadi Panmud Perdata PN Jakarta Timur.

Tentunya, lanjut Rudi, dalam mengemban jabatan tersebut ada amanah yang musti dikerjakan.

“Pimpinan sudah tahu persis siapa saudara sehingga menempatkan anda pada jabatan di PN Jakarta Timur,” kata Rudi.

Untuk itu, dia berharap agar Syahmisar segera beradaptasi terkait kinerjanya hingga teroptimalisasi dengan baik.

“Pastikan anda segera komunikasi, adaptasi dan sinergitas, baik dengan pimpinan maupun dengan pejabat dan seluruh karyawan di PN Jakarta Timur ini,” ujar Rudi.

“Saya percaya bahwa saudara akan melaksanakan tugas sebaik – baiknya sesuai dengan tanggungjawab yang diembankan kepada saudara,” tambah Rudi Suparmono.

Sementara itu, Syahmisar mengutarakan bahwa jabatan yang telah diberikan kepadanya merupakan amanah dan suatu kepercayaan yang musti dilaksankan dengan baik.

Untuk itu, langkah pertama yang akan di dilakukannya yaitu koordinasi dengan pimpinan dan seluruh karyawan dan karyawati di PN Jakarta Timur.

“Semoga karyawan dan karyawati di PN Jakarta Timur ini dapat bersinergitas dengan saya sebagai Panmud Perdata PN Jakarta Timur agar tercapai kinerja yang lebih baik ke depan,” ujarnya.

Pada kesempatan tersebut, selain istri dan anaknya, ibunda dari Syahmisar turut pula menyaksikan pelantikan anaknya menjadi pejabat di lingkungan PN Jakarta Timur.

Sebelum ditempatkan di PN Jakarta Timur, Syahmisar duduk sebagai Panmud Khusus Perikanan PN Jakarta Utara. Sedangkan Lisnur Fauziah dipromosikan sebagai panitera pengganti di Pengadilan Tinggi DKI Jakarta. (Sormin)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *