Kapolresta Makota Dampingi Panglima TNI dan Kapolri Tinjau Gerai Vaksin TNI/Polri di SMA Cor Jesu

by

BERITABUANA.CO, MALANG- Vaksinasi massal yang menyasar para pelajar, Mahasiswa, Komunitas, Organisasi Kepemudaan, Kelompok Supporter Aremania dan masyakat umum digelar di halaman SMA Cor Jesu, Kota Malang, Jawa Timur, Sabtu (11/9/2021).

Kegiatan vaksinasi massal dalam rangka mendukung segera terciptanya kekebalan kelompok atau ‘Herd immunity’ ini hasil sinergi TNI/POLRI, Instansi Pendidikan dan Klub Sepakbola Arema, Yayasan Cor Jesu serta bekerjasama dengan beberapa instansi swasta yakni J99 MS Glow, PT AMA Pro Em 1 dan Air Mineral OASIS.

Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto mengatakan sinergitas TNI Polri dengan berbagai instansi dan elemen ini sebagai wujud dukungan Percepatan Vaksinasi Nasional.

“Beberapa hari yang lalu kami sudah menggelar vaksin secara serentak Pondok Pesantren dan Rumah Ibadah. Dan, Alhamdulillah Dosis 1 vaksinasi di Wilayah Kota Malang sudah hampir menyentuh angka 65,93 persen, sedangkan dosis 2 menuju 40,71 persen,” kata Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto, Sabtu (11/9/2021).

Kapolresta yang akrab disapa Buher ini menuturkan, Gerai vaksin TNI/Polri ini dilaksanakan di SMA Cor Jesu Kota Malang dan dipantau langsung oleh Bapak Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.

Selain itu, Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Suharyanto serta Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa dengan didampingi Forpimda Kota Malang.

“Untuk targetnya 5.000 peserta vaksin, dengan sasaran pelajar, mahasiswa, komunitas, organisasi kepemudaan, kelompok Supporter Aremania dan masyarakat Kota Malang,” tutur Buher.

Buher lalu menjelaskan terkait pelaksanaan Vaksinasi di SMA Cor Jesu. Menurutnya, pelaksanaan dimulai pukul 07:00 WIB sampai dengan selesai.

“Juga dilaksanakan kegiatan memberikan Bansos kepada masyarakat yang terdampak Pandemi. Bansos yang sudah disediakan berupa Beras sebanyak 5 ton, paket sembako dari J99 berjumlah 500 box, Probiotik Pro Em 1 dari PT Ama sejumlah 5 dos (@ 24 botol) dan Sumbangan Masker dr BNPB 2500 pcs,”jelas Buher.

“Terima kasih saya ucapkan ke semua instansi dan semua elemen atas kerjasama dan dukungannya yang turut mensukseskan vaksinasi TNI Polri di SMA Cor Jesu Kota Malang. Kami berharap masyarakat khususnya warga Kota Malang bisa terbantu terjaga kesehatannya dari Covid-19 dan Bantuan dari TNI Polri dan Donatur bisa mengurangi beban masyarakat terdampak pandemi,” tutup Alumni Akpol 2000 ini. (Fadloli)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.