Kapolresta Makota Kunjungi Isoter BKSDM dan Bagikan Cinderamata kepada Penyintas Covid-19

by

BERITABUANA.CO, MALANG- Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto mengunjungi tempat Isolasi Terpusat (Isoter) yang berada di BKSDM Jalan Kawi Kota Malang. Selain itu, Kapolresta juga memberikan cinderamata untuk penyintas Covid-19.

“Kita dari Polresta Malang Kota bekerja sama dengan Juragan 99, MS Glow dan dari PT. AMA tergerak untuk bersama sama memberi perhatian dan dukungan kepada saudara kita yang terpapar Covid. Ini ada Probiotik Pro EM-1 bisa dikonsumsi untuk semuanya ini halal dan sudah terdaftar di BPPOM,” kata AKBP Budi Hermanto, Selasa (31/8/2021).

Kapolresta yang akrab disapa Buher ini menuturkan apa yang dilakukan ini merupakan kepedulian pemerintah Kota Malang terhadap penanganan pandemi atau Covid-19 yang khususnya berada di Kota Malang.

“Kami memberikan support dan perhatian secara moril untuk pasien yang sudah sembuh dari covid-19,” ujarnya.

“Dan ini sebagai himbauan bagi masyarakat yang Isoman mari ke Isoter karena di Isoter ini adalah tempat yang baik, disini bisa istirahat full dan di pantau oleh tenaga Kesehatan, semua lengkap sarana dan prasarananya,” sambung Alumni Akpol 2000 ini.

Ia juga mengajak kepada penyintas Covid-19 yang telah sembuh untuk memberikan informasi kepada masyarakat yang melakukan Isoman. “Alangkah baiknya pindah ke Isoter karena disini terjamin tinggal menempati saja dan beristirahat supaya cepat pulih kembali,” tutup Kapolresta. (Fadloli)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *