Soal Rencana Aksi “Jokowi End Game”, KMI Ingatkan Lonjakan Covid-19

by
Ketua KMI, Edi Homaidi. (Foto: Asim)

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Kaukus Muda Indonesia (KMI) ikut menanggapi soal seruan aksi turun kejalan bertajuk ‘Jokowi End Game’ pada Sabtu (24/7/2021) besok, yang beredar di jejaring media sosial (medsos). Aksi tersebut sebaiknya tidak perlu dilakukan, mengingat lonjakan kasus Covid-19 di Tanah Air, belum mereda.

“KMI khawatir (aksi besok) bakal memunculkan klaster baru Covid-19. Mengapa? Karena setiap aksi yang menghadirkan banyak orang dan cenderung mengabaikan protokol kesehatan dan hal itu berbahaya,” ucap Edi Homaidi selaku Ketua KMI melalui keterangan pers tertulisnya, Jumat (23/7/2021).

Diingatkan Edi yang juga eksponen Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) itu, bahwa puluhan ribu warga negara Indonesia meninggal selama pandemi Covid-19, dan jumlah itu bukan sekadar angka-angka statistik. Dimana dalam deretan angka-angka tersebut ada nyawa dan jiwa yang melayang akibat terpapar Covid-19.

“Jadi, semua elemen bangsa harus kompak, bersatu dan melakukan langkah yang saling dukung dan terpadu untuk menyelamatkan nyawa, bukan justru melakukan aksi yang melibatkan banyak orang,” ujarnya mengingatkan.

Sekarang ini yang diperlukan, lanjut Edi adalah bagaimana bahu membahu membantu pemerintah mengatasi pandemi Covid-19, yang imbasnya pada kelangkaan tabung oksigen medis, obat-obatan juga penuhnya fasilitas kesehatan (faskes) di rumah sakit-rumah sakit darurat Covid-19.

“Bukannya melakukan aksi turun kejalan yang melibatkan banyak massa. Stop pengerahan massa. Kita harus duduk bersama memikirkan bangsa ini lekas terbebas dari pandemi Covid-19,” tegas Edi Homaidi.

Sebelumnya, Mabes Polri juga meminta agar masyarakat tak melakukan aksi unjuk rasa di tengah pandemi Covid-19. Menurutnya, kegiatan tersebut berpotensi menimbulkan kerumunan.

“Kami berharap untuk tidak melakukan kerumunan karena situasi angka Covid yang masih tinggi,” kata Kadiv Humas Polri, Inspektur Jenderal Argo Yuwono saat dihubungi, Jumat (23/7/2021). (Asim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *