Gol Messi Dibalas Vargas, Argentina Berbagi Angka dengan Chile

by

BERITABUANA.CO, BRASIL– Timnas Argentina berbangi angka dengan Timnas Chile usai menyelesaikan pertandingan perdana Grup A Copa America 2021 dengan skor 1-1.

Bermain di Stadion Nilton Santos, Brasil, Selasa (15/6/2021) pagi, Tim Tango sebenarnya unggul terlebih dahulu lewat tendangan bebas cantik dari Lionel Messi menit ke-33.

Namun, gol cantik dari Messi tersebut tak mampu membawa Albiceleste meraih poin penuh setelah Eduardo Vargas menyamakan kedudukan pada menit ke-57. Hingga akir pentingan, skor 1-1 tidak berubah.

Pada awal pertandingan, Argentina mengambil inisiasi menyerang. Terbukti, menit ketiga, La Albiceleste mengancam melalui Lionel Messi kedelapan.

Selanjutnya, di menit ke-12, Argentinya kembali menyerang lewat Giovanni Lo Cleso dengan mengirim umpan ke tiang jauh, tapi Lautaro Martinez gagal melakukan sontekan usai dibayangi pemain lawan.

Chile lantas melakukan gebrakan menyerang dengan melakukan serangan balik berbahaya Chile pada menit ke-14 lewat Meneses. Ia bekerja sama dengan Palacio di area tiang jauh, tapi Otamendi bisa membaca serangan itu lalu memotong operannya.

La Albiceleste kemudian membuat tiga peluang beruntun yang dibuat sang penyerang sayap Nicolas Gonzalez. Peluang Gonzalez yang perdana hadir berkat umpan Giovani Lo Celso pada menit ke-16.

Usaha Argentina akhirnya membuahkan hasil. Di menit ke-34, Messi membawa Argentina memimpin 1-0 lewat tendangan bebas melengkung. Gol dari megabintang Argentina ini diawali dari pelanggaran terhadap Lo Celso.

Wasit lantas menghadiahi Argentina tendangan bebas di posisi yang berbahaya. Lionel Messi tampil sebagai eksekutor lalu melepaskan tembakan akurat yang mengarah ke sudut atas gawang Chile tanpa bisa ditahan Bravo.

Gol dari Messi inipun menutup babak pertama dengan skor 1-0 untuk Argentina.

Selanjutnya, pada babak kedua, Chile mencoba permainan berbeda dengan tampil lebih keluar dan berbalik menekan Argentina. Tekanan-tekanan yang dilakukan Chile membuahkan hasil setelah pada menit ke-53 mendapatkan sepakan penalti.

Penalti yang diperoleh Chile ini setelah Arturo Vidal yang maju untuk menyambar bola yang diumpakannya dijatuhkan oleh Tagliafico. Wasit kemudian meninjau VAR untuk melihat potensi adanya penalti.

Betul saja, sial bagi Argentina, karena kaki Tagliafico tertangkap kamera mengenai Vidal. Penalti pun diberikan wasit dan Vidal maju sebagai eksektor, tapi tembakannya ke arah tengah gawang Argentina terbaca Martinez. Bola lalu memantul ke arah mistar sebelum dicecar oleh Vargas untuk menjadikan skor 1-1 di menit ke-57.

Menit ke-66, Tagliafico berupaya membalas kesalahannya dengan tandukan lewat situasi tendangan bebas. Namun, upaya sang pemain masih melambung ke atas gawang Claudio Bravo.

Argentina mencoba melakukan inisiatif serangan, tapi lagi-lagi Argentina gagal memaksimalkan peluang. Messi mengirim umpan lambung matang sehingga menempatkan Gonzalez dalam posisi one-on-one dengan Bravo. Tapi sundulan Gonzalez malah melambung.

Argentina terus menggempur pertahanan Chile. Di lima menit terakhir, Angel Di Maria mengecoh sejumlah pemain belakang Chile, tapi sepakannya masih melebar.

Di injury time, Messi melakukan sundulan ke arah gawang. Bravo tidak bereaksi dengan cepat tapi, Roco dalam posisi yang tepat untuk menyapu bola.

Jelang laga berakhir, Argentina mengklaim penalti setelah Gonzalo Montiel melakukan handball di kotak terlarang. Namun, usai dilakukan pemeriksaan lewat VAR, wasit tidak menganggapnya sebagai pelanggaran.

Pertandingan pun berakhir dengan skor 1-1. (006)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.