Satgas Pangan Polri Siap Pantau Stabilitas Harga Pangan Jelang Lebaran

by
Kadivhumas Polri Brigjen Pol Raden Prabowo Argo Yuwono

BERITABUANA CO, JAKARTA – Kadiv Humas Polri Brigjen Pol Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan satgas pangan akan kembali turun ke sektor-sektor distribusi dan pasar untuk stabilkan harga jelang Lebaran.

Atas arahan Presiden, Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polri akan melakukan pemantauan langsung ke pasar untuk memastikan kestabilan harga kebutuhan pokok jelang Hari Raya Idul Fitri 1441H.

“Seluruh Polda akan turun melakukan operasi-operasi pasar. Sidak ke lapangan ini bertujuan untuk mencegah dengan tidak memberikan ruang kepada pihak-pihak yang coba mengambil keuntungan dengan cara menimbun,” kata Argo di gedung Divhumas Polri, Jakarta (14/5/2020).

Argo menambahkan, hal itu sekaligus untuk memperlancar proses distribusi sampai ke pasar tradisional dan ritel. Pada prinsipnya Polri mengamankan kebijakan pemerintah.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo menggelar Rapat Terbatas (Ratas) di Istana Negara pada Rabu (13/5/2020) terkait melambungnya harga gula pasir dan bawang merah.

Jokowi meminta kepada jajarannya agar melihat terkait ketersediaan dan stabilitas harga bahan pokok. Khususnya, kata Jokowi, beberapa harga yang tidak kunjung stabil.(CS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *