Selama 4 Bulan ke Depan, WHO Akan Pesan 30 Juta Alat Tes Covid-19

by

BERITABUANA.CO, JENEWA- Selama empat bulan ke depan, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) akan memesan 30 juta alat tes Covid-19.

Alat itu nantinya akan disalurkan ke berbagai negara melalui UN Supply Chain yang baru dibentuk. Dan, pengiriman pertama alat tes Covid-19 dilakukan pekan depan.

Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus menuturkan hingga Mei nanti, hampir 180 juta masker bedah, 54 juta masker N95, dan lebih dari tiga juta kacamata pelindung akan turut dikirimkan ke negara-negara yang paling membutuhkannya.

Dalam hal ini, Ghebreyesus sangat mengapresiasi kontribusi Jack Ma Foundation yang menyumbangkan 100 juta masker, satu juta masker N95, dan satu juta alat tes Covid-19.

“Kami melakukan diskusi yang sangat produktif dengan Jack Ma kemarin dan dia ingin terus mendukung negara-negara yang membutuhkan,” katanya dalam pengarahan media pada Senin (20/4/2020), sebagaimana dikutip lamanĀ UN News.

Ghebreyesus pun berterima kasih atas dukungan yang diberikan negara anggota G20 terhadap WHO.

“Saya juga menghargai pernyataan (kelompok) G77 dan Gerakan Non-Blok yang menyatakan dukungan kuat mereka untuk WHO,” ucapnya. (006)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *