Bertemu di Istana, Moeldoko Sebut Hal Biasa Saja, AHY Sambung Silaturahmi

by

BERITABUANA.CO, JAKARTA– Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko menanggapi dingin pertemuannya dengan Menteri Agraria dan Tata Ruang Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Moeldoko menilai hal itu biasa saja, sebab AHY sudah masuk Kabinet Indonesia Maju (KIM).

“Ini kan biasa. Namanya juga satu rekan kabinet, ” kata Moeldoko di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (26/2/2024).

Moeldoko dan AHY sempat bersitegang berebut kepengurusan sah Partai Demokrat. Moeldoko terpilih jadi Ketua Umum hasil Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat pada 5 Maret 2021 silam.

Kongres tersebut diinisiasi oleh beberapa politikus Demokrat yang menolak kepemimpinan AHY di partai berlambang bintang mercy. Perseteruan keduanya berakhir setelah peninjauan kembali (PK) yang diajukan Moeldoko ditolak oleh Mahkamah Agung (MA).

Terlebih, saat ini AHY sudah masuk Kabinet pimpinan Presiden Jokowi dan KH. Ma’ruf Amin. “Enggak ada mengganggu hubungan kerja. Tetep engga ada alasan apapun. Kita berbicara efektifitas pemerintah, ” ucapnya.

Hal senada disampaikan AHY. Menurutnya, pertemuan dengan Moeldoko hanya pertemuan biasa dan tidak ada pembicaraan apa-ap.

“Oh enggak ngobrol. Yang penting salaman aja, menyambung silaturahmi, ” kata AHY.

Ia mengaku tidak ada perasaan apa-apa saat bertemu Moeldoko. Ia mengungkapkan bahwa tidk ucapan selamat dari Moeldoko kepada dirinya yang sudah masuk Kabinet.

“Biasa aja seperti orang bersalaman. Enggak ada masalah. Salaman aja tadi, ” ucap AHY.

Saat disinggung apakah akan ada pembicaraan berikutnya, AHY belum memastikan. Sebab, dirinya hadir ke Istana karena menghadiri Sidang Kabinet Paripurna.

“Enggal ada.kami blm ada rencana ke sana. Saya tadi hanya fokus pada agenda utama dari rapat kabinet paripurna ini karena penting sekali membahas ekonomi secra makro ya. Kita ingin melihat 2025 ke depan ini juga semakin optimis serta tantangan dunia juga kompleks,” tutupnya.(FDL87)