PKN Berhasil Sumbang 45 Kantong Darah ke PMI

by
Pimcab PKN Kota Kupang, Kris Matutina saat beri sambutan di acara donor darah. (Foto: iir)

BERITABUANA.CO, KUPANG – Partai Kebangkitan Nasional (PKN) Kota Kupang berhasil menyumbang 45 Kantong Nara kepada PMI NTT, dalam membantu pasirn di rumah sakit yang membutuhkan.

Kegiatan donor darah PKN Kota Kupang digelar di arena Car Free Day (CFD), Sabtu (15/4/2023) diramaikan dengan panggung hiburan.

Disela-sela kegiatan Pimcab PKN Kota Kupang, Petrus Krispianus Matutina menegaskan bahwa donor darah ini sifatnya benar-benar sosial, yang mana hasilnya bisa berguna bagi masyarakat yang sedang membutuhkan melalui PMI.

“Kita kerjasama dengan PMI, sehingga nanti PMI juga yang akan menyalurkan kepada pasien di rumah sakit yang membutuhkan,” tandas Kris Matutina.

Menurutnya, satu kantong darah dapat menyelamatkan tiga nyawa, sehingga satu orang saja bisa menyelamatkan tiga nyawa.

“Kita memberikan bantuan kepada masyarakat, tanpa ada kampanye-kampanye politik, hanya penyelenggaraannya lewat Pimcab Kota Kupang,” ungkap Kris Matutina.

Diakui Kris Matutina, ini tanggung Jawa moral bagi mereka yang sehat, karena banyak persoalan di rumah sakit dimana pasien selalu butuh donor darah.

“Apa salahnya kalau kita beri sedikit sumbangsih dari kader, simpatisan, yang mampu mendonorkan darahnya,” tegas Kris Matutina.

Rencananya, tambah Kris Matutina, pada bulan Agustus mendatang akan kembali digelar acara yang sama, meskipun dibarengi dengan kegiatan lain, tapi utamanya kegiatan sosial pertimbangan nomor satu.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Panitia Kegiatan, Epi Johanis mengungkapkan, kegiatan ini bertujuan untuk menjalin rasa gotong royong, sesuai dengan azas PKN.

“Kemarin sempat dari PMI memberikan info bahwa tali darah disana kosong, jadi kita sama-sama gotong royong untuk menambah stok darah di PMI,” ujar Epi Johanis.

Kegiatan ini juga, tambah Epi Johanis, untuk memperkenalkan PKN sebagai partai yang baru, agar masyarakat mengenal lebih baik.

“Filosofi kami, untuk menjadi pemimpin di Kota Kupang minimal bisa menyumbangkan sesuatu, sehingga untuk sumbangan yang pertama, kita menyumbangkan darah,” tegasnya.

Dijelaskan Epi Matutina, untuk target ditetapkan 100 kantong darah, kalaupun tidak mencapai itu, tidak masalah karena sudah berusaha secara maksimal.

“Kita bersinergi dengan beberapa instansi seperti Kopdit dan DPRD sebagai penyumbang darahnya. Disamping itu ada sumbangan dari Bapilu PKN, berupa dua saset minuman Milo untuk menyumbangkan darahnya, sehingga penyumbang termotivasi,” pungkasnya. (iir)