Presiden Jokowi Berseloroh Bilang Perombakan Kabinet, Bisa Senin, Selasa atau Rabu

by
Presiden Joko Widodo. (Foto: Istimewa)

BERITABUANA.CO, RIAU – Presiden Jokowi sudah memastikan bahwa akan ada perombak di kabinetnya. Namun, untuk kapan pastinya perombakan atau reshufle itu dilakukan, dia belum memastikan.

“Bisa saja perombakan terjadi besok. Besok. Ya besok. Bisa Jumat, bisa Senin, bisa Selasa, bisa Rabu,” kata Jokowi dengan nada canda saat melakukan kunjungan kerja di Dumai, Riau, Minggu (8/1/2023).

Sementara, Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden, Ali Mochtar Ngabalin sudah menyampaikan bahwa reshuffle akan dilakukan pada bulan Januari ini. Ngabalin meminta semua pihak menunggu dengan sabar. Jika reshuffle diputuskan, dia berharap menteri yang mundur harus berlapang dada.

“Kalau nanti ada menteri yang di ganti harus tetap semangat dan tersenyum seperti saat awal Anda dipilih jangan marah, jangan dongkol karena waktu Anda sudah sampai disini saja,” ungkapnya, dikutip Minggu (8/1/2023).

Ngabalin pun meminta semua pihak menunggu dengan sabar. Nama-nama Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya dan Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate sempat beredar. (Ram)