Sekda Kota Depok Setujui Renja PT Tirta Asasta Depok 2023

by
Sekda Kota Depok Supian Suri bersama 3 Direktur PT Tirta Asasta Depok saat RUPS Luar Biasa (foto: dsk)

BERITABUANA.CO, DEPOK – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok, Supian Suri mendukung penuh Rencana Kerja (Renja) PT Tirta Asasta Depok (Perseroda) untuk tahun 2023.

Ia mewakili Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, mengapresiasi langkah-langkah strategis yang akan dilakukan oleh Perusahaan Perseroan Daerah (Perseroda) tersebut, dalam menyediakan pelayanan air bersih untuk masyarakat.

“Alhamdulillah, Selasa kemarin saya mewakili Pemkot Depok menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa di Aula Kantor PT Tirta Asasta Depok. Saya turut membahas beberapa agenda yang akan dilakukan untuk tahun 2023,” tukasnya, di Balaikota Depok, Kamis (1/12/2022).

Antara lain, paparnya, pengesahan program kerja ke depan, penentuan jasa akuntan publik untuk mengaudit laporan keuangan tahun 2022 dan sekaligus persetujuan kerja sama pendanaan kepada Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH).

Supian menjelaskan, persetujuan berbagai agenda dalam RUPS telah melalui tahap pendalaman.

Agenda yang disepakati, fokus pada pemenuhan akses air bersih bagi masyarakat Kota Depok.

“Jadi, kami Pemkot Depok sebagai pemegang saham, sangat memperhatikan betul-betul terhadap rencana kerja PT Tirta Asasta,” tandasnya.

Misalnya, kata dia, tentang penambahan jangkauan layanan, upaya dalam pengurangan kebocoran yang masih ada sekitar 31 persen, ada target nanti 2025 bisa mencapai 29 persen.

Kemudian, terkait penyertaan modal dari Pemkot Depok, yang telah disepakati bersama legislatif serta kerja sama dengan BPKH.

“Semua itu, guna mempercepat capaian target pelayanan,” tekannya.

Untuk kebocoran, tegas Supian, itu bisa melakukan revitalisasi terhadap pipa yang sudah tua.

“Di luar dari itu semua, pesan Wali Kota Depok Bapak Mohammad Idris bahwa perencanaan memang harus matang, namun yang penting adalah kinerja terbaik di jajaran PT Tirta Asasta,” katanya.

Peningkatan kinerja Sumber Daya Manusia (SDM) ini, sebutnya, penting lantaran sebagus apapun perencanaan yang matang tanpa kinerja yang maksimal, juga tidak akan menjadi ap hua-apa.

“Untuk itu, kita akan terus mengevaluasi target-target ini, mengawasi terhadap kinerja PT Tirta Asasta dari bulan ke bulan, sehingga apa yang menjadi harapan terhadap pelayanan terbaik kepada masyarakat bisa terwujud,” utasnya. (Rki)