OJK-BI Gelar Media Gathering Sekaligus Eksplorasi Wisata di Rote Ndao

by
Para Nara sumber kegiatan Media Gathering OJK-BI

BERITABUANA.CO, KUPANG – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bank Indonesia (BI) Perwakilan NTT, menggelar kegiatan Media Gathering, sekaligus mengeksplor objek wisata yang ada di Kabupaten Rote Ndao.

Kegiata. Eksplorasi objek wisata dipimpin langsung Kabid Pemasaran Dinas Pariwisata Kabupaten Rote Ndao, Bambang Seno dengan mengunjungi objek wisata Telaga Nirwana, Pantai Batu Pintu, lokasi Mangrove tertua di Rote Ndao dan Pantai Lodik, serta Batu Termanu.

Deputi Kepala Perwakilan/Kepala Tim Implementasi Kebijakan SP, PUR dan MI BI Perwakilan NTT, Daniel Agus Prasetyo mengatakan, pembayaran non tunai fokus pada penggunaan QRIS, bahkan di kegiatan pariwisata kini juga memanfaatkannya.

“Kalau kita ke pasar tradisional, ada juga beberapa penjual yang sudah menggunakan QRIS sebagai alat pembayaran belanjaannya,” tandas Daniel Prasetyo, Sabtu (20/11/2021)

Menurut Daniel Prasetyo,ada dua belas macam QRIS, yang saat penggunanya sudah mencapai 12,53 Juta orang, 86.450 Merchandise di NTT sudah menggunakannya.

“Kita harus bangga, Provinsi NTT masuk tiga besar di Indonesia yang sudah memanfaatkan QRIS,” tandasnya.

Wakil Ketua OJK Provinsi NTT, Setia Ariyanto mengungkapkan bahwa upaya yang dilakukan dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan Lembaga Jasa Keuangan (LJK) diantaranya mendorong realisasi belanja pemerintah sebagai salah satu struktur PDRB di Provinsi NTT.

“Disamping itu, kita juga mendorong perbankan meningkatkan kredit maupun pembayaran di sektor produktif,” tandas Setia Ariyanto.

Diakui Setia Ariyanto, dengan pemberlakuan PPKM, berdampak pada penurunan kinerja ekonomi, maupun kinerja Sektor Keuangan.

“Namun kami memproyeksikan pertumbuhan kredit secara Y-o-Y hingga akhir tahun masih bisa tumbuh positif sebesar 4-4,5 Persen, agar sektor jasa keuangan dapat terus berkontribusi, dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi,” ujarnya. (iir)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *