Ketua MPR Minta Pemerintah Evaluasi Program Penanggulangan Covid-19

by
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mengingatkan bahwa saat ini Indonesia menjadi negara pertama di Asia Tenggara yang mencatat 2 juta kasus Covid-19 terhitung mulai Senin (21/6/2021) dengan status memiliki 20 daerah yang berada di zona merah risiko Covid-19. Karenanya, ia meminta pemerintah mengevaluasi program penanggulangan kasus covid-19 di Indonesia, dan terus melakukan upaya-upaya inovasi, serta mempelajari cara penanggulangan dari negara lain yang juga memiliki angka penyebaran Covid-19 yang tinggi, guna dapat diterapkan di tanah air untuk menekan perluasan angka Covid-19.

“Pemerintah agar menggunakan epidemiologi, surveilans kesehatan masyarakat, dan pelayanan kesehatan di tanah air, sebagai salah satu acuan untuk menentukan zona wilayah penyebaran Covid-19,” kata Bamsoet di Jakarta, Kamis (24/6/2021).

Ketua MPR juga meminta pemerintah menggencarkan upaya testing, tracing, dan treatment, serta meminta pemerintah berupaya mengajak dan memastikan masyarakat untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan seperti mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas, serta mendukung program imunisasi dari pemerintah.

“Pemerintah beserta seluruh stakeholders terkait, diminta untuk berkomitmen dengan didukung oleh masyarakat untuk menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat/PPKM secara disiplin, agar angka Covid-19 di tanah air dapat terus ditekan dan tingkat kesembuhan dapat semakin ditingkatkan,” pungkas Bamsoet. (Jal)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *