Sebut Beda Ideologi Dengan Demokrat, Wasekjen: Pernyataan Hasto Panik Disorder

by
Anggota Komisi V DPR F-Demokrat, Irwan Fecho. (Foto: Jimmy)

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Wakil Sekertaris Jenderal (Wasekjen) DPP Partai Demokrat, Irwan menilai apa yang disampaikan Sekertaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto sebagai sebuah panic disorder.

Seperti diketahui, pernyataan Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto yang mengaku partainya tidak dapat berkoalisi dengan PKS dan Partai Demokrat, lantaran memiliki basis berbeda ditanggapi

“Apa yang disampaikan Hasto ini saya pandang sebagai sebuah panic disorder, ga ada angin ga ada hujan tiba-tiba Hasto menarik garis batas tegas yang justru makin menegaskan bahwa mereka menikmati kondisi perpecahan bangsa sejak Pilpres 2014,” kata Irwan kepada awak media, Sabtu (29/5/2021).

Dikatakan dia, sudah jelas apa yang disampaikan Hasto Kristiyanto terkena panik attack ditandai oleh ketakutan akan lawan politik dalam hal ini Demokrat yang terus mendapat simpati besar rakyat Indonesia.

Sehingga, sambung legislator dari Dapil Kalimantan Timur itu, kehilangan kendali rasional di tengah kondisi Pilpres yang masih jauh dan masih fokus pandemi Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional.

“Pernyataan Hasto terkait ideologi partai ini berbahaya karena berpotensi membelah persatuan bangsa dengan labelling yang keliru dan sesat kepada lawan politiknya. Semua partai tentu punya ideologi, dan sudah final ideologi partai Demokrat adalah Pancasila,” pungkas anggota komisi V DPR RI itu. (Jal)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *