Foodizz Kolaborasi dengan Stanford Graduated School of Business Dalam Program GMIX

by
Kolaborasi Foodizz dan Stanford Graduate School of Business. (Foto: Ist)

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Foodizz berkolaborasi dengan Stanford Graduate School of Business untuk program GMIX (Global Management Immersion Experience) yakni, program memberikan kesempatan pelajar di Stanford Graduate School of Business untuk memperoleh pengetahuan mengenai dunia kerja di luar Amerika Serikat.

Kerja sama ini memberikan kesempatan bagi Foodizz untuk mendapatkan perspektif berbeda dalam pengetahuan, saran, dan cara menyelesaikan masalah dari pelajar MBA Stanford Graduate School of Business, dilaksanakan bulan Agustus atau September 2021.

“Saya tertarik dan bersemangat, Foodizz menjadi salah satu perusahaan / platform belajar bisnis kuliner berkolaborasi dengan pelajar MBA dari Stanford Graduate School of Business untuk memberikan pemikiran-pemikiran, dan perspektif global yang bisa menambah pengetahuan dan membuka wawasan pebisnis lokal di Indonesia, tentang bagaimana praktek-praktek bisnis kuliner di negara lain, ” kata Rex Marindo, CEO Foodizz yang mengucapkan terima kasih kepada Endeavor Indonesia telah membantu
terlaksananya kolaborasi.

Program GMIX (Global Management Immersion Experience) dari Stanford Graduate School of Business merupakan
program yang mendorong siswa MBA Stanford mendapatkan pengetahuan langsung mengenai praktek manajemen di luar Amerika Serikat, dengan cara bekerja dengan perusahaan, perusahaan sosial, pemerintah, atau organisasi nirlaba selama minimal empat minggu di negara yang baru bagi mereka di luar Amerika Serikat.

Foodizz adalah platform teknologi edukasi bisnis kuliner pertama di Indonesia
yang bertujuan membangun dan menumbuhkan ekosistem bisnis kuliner.

Ekosistem bisnis kuliner terkait dengan 8 ekosistem pendukung yakni, pebisnis kuliner, resources/vendor, investor, mentor/konsultan, society/ masyarakat, institusi finansial, institusi keuangan, pemerintah, dan ahli.

Didirikan pada 2018, Foodizz telah
mengedukasi total lebih dari 300.000 orang di lebih dari 100 kota di seluruh Indonesia sampai akhir tahun 2019, dan masih akan terus bertambah.

Foodizz juga memberikan edukasi berupa video edukasi dan podcast, yg bisa diakses melalui www.foodizz.id, serta memfasilitasi
berbagai workshop dan program CSR dari beberapa perusahaan besar di Indonesia.

Foodizz juga komitmen memberikan ilmu-ilmu bisnis kuliner menyeluruh
dan lebih up to date mengikuti perkembangan trend dan perilaku konsumen, untuk memberikan jawaban terhadap keresahan-keresahan dihadapi pebisnis kuliner di nusantara, khususnya UMKM.

Telah tergabung lebih dari 30.000 pebisnis kuliner dengan semangat berbagi, bertukar informasi di telegram channel
foodizz: t.me/foodizzid.(efp)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *