40, 6% Penjualan Toyota Merupakan Kontribusi Auto2000

by

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Auto2000 memulai tahun 2021 dengan penuh optimisme meski masih dibayangi oleh pandemi COVID-19. Harapan ini didukung oleh mulai adanya vaksin dan membaiknya daya beli masyarakat terutama di sektor otomotif yang memberikan dampak positif terhadap perekonomian Indonesia.

“Sepanjang tahun 2020, Auto2000 telah berupaya memberikan layanan terbaik kepada AutoFamily di seluruh wilayah Auto2000 di Indonesia. Di antaranya adalah jaringan dealer yang luas hingga 126 cabang, layanan purna jual seperti THS – Auto2000 Home Service yang berjumlah 428 unit, layanan darurat siaga 24 jam, dan hadirnya Auto2000 Digiroom,” kata Ivan P Sadik, Chief Operation Auto2000 pada acara Virtual Media Gathering, Rabu kemarin (20/1).

Kontribusi penjualan Auto2000 sepanjang Januari – Desember 2020 adalah sebesar 73.465 unit Toyota atau sekitar 40,6% dari total penjualan Toyota di Indonesia. Pencapaian ini menjadikan Auto2000 sebagai Best Contributor Dealer penjualan Toyota di Indonesia.

Dari sisi aftersales, unit entry (UE) atau jumlah kendaraan yang masuk ke bengkel Auto2000 sepanjang tahun 2020 adalah sebanyak 1.630.740 unit. Sementara UE melalui layanan THS – Auto2000 Home Service mencapai 344.857 unit atau hanya turun 11% dari UE di tahun 2019.(Savor)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *