Empat Orang Tewas di Bekasi, Usai Pesta Miras Oplosan

by
Ilustrasi.

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Ditengah pandemi virus corona atau Covid-19, empat orang warga Tambu Selatan, meninggal dunia usai berpesta minuman keras (miras) oplosan jenis ginseng, Jumat (3/4/2020).

Korban oplosan yakni K (24), AW (36) alias Andi, N (35) alias Kinoy, dan MA (38) alias Amin selaku penjual miras. Keempatnya warga Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan tewasnya korban berawal saat Kamis 02 April 2020, sekitar pukul 19.00, para korban membeli minuman oplosan jenis gingseng dari salah satu korban yakni MA alias Amin.

“Kemudian masing-masing mereka minum oplosan jenis ginseng di tempat terpisah di Tambun Selatan. Namun keempatnya minum lagi di titik kumpul terakhir yakni di parkiran SPBU Mangunjaya di Desa Mangunjaya, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi,” terang Yusri di Jakarta, Sabtu (4/4/2020).

Selesai minum oplosan, para korban pulang ke rumah masing-masing. Keesokan harinya, Jumat 3 April, para korban mengalami pusing dan muntah-muntah. Sehingga para korban langsung dibawa oleh keluarganya ke RSUD Kabupaten Bekasi dan RS Kartika Husada Tambun. Setelah dirawat beberapa saat, keempatnya meninggal dunia Jumat malam, berturut-turut sejak pukul 20.00 sampai pukul 23.00.

Dari laporan, kata Yusri, pihaknya sudah melakukan cek TKP meminta keterangan saksi serta mengamankan barang bukti.

“Ada 20 bungkus kantong plastik sisa minuman oplosan, serta 1 botol Kratingdaeng yang ditemukan dilokasi atau TKP SPBU Mangunjaya Tambun, kami sita sebagai barang bukti,” kata Yusri.

Pihak keluarga korban meminta agar korban jangan dilakukan otopsi. Kasus ini lagi ditangani Polres Kabupaten Bekasi. (Min)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *