KIP Sebut Ada Sekitar 122 dari 372 Badan Publik Informatif

by
Ketua Komisi Informasi Pusat, Donny Yoesgiantoro. (Foto: Humas KIP)

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Ketua Komisi Informasi Pusat (KIP) Donny Yoesgiantoro mengungkapkan, sekitar 122 badan publik yang informatif dari total keseluruhan badan publik di Indonesia berjumlah 372.

Data itu berdasarkan catatan KIP tentang Standard Layanan Informasi Publik (SLIP) tahun 2023.

“Setiap tahun kita memonev (monitoring dan evaluasi) seluruh publik. Ada 372 badan publik terakhir tahun 2023 kemarin, yang informatif 122,” kata Donny dalam sambutannya dalam acara media briefing, di kawasan Jakarta Pusat, Jumat (17/5/2024).

“Yang lain masih kategorinya menuju, cukup, kurang, dan tidak informatif,” tambahnya.

Donny tidak mengungkapkan lebih detail lembaga-lembaga mana saja yang termasuk kategori informatif, cukup, kurang ataupun tidak informatif tersebut.

Namun menurutnya, SLIP memang merupakan sebuah program yang dijalankan KIP dalam rangka menjamin keterbukaan informasi publik.

“Kalau SLIP ini yang saya cerita kan program, kebijakannya namanya keterbukaan informasi publik, programnya namanya Standard Layanan Informasi Publik, dan penyelesaian sengketa informasi,” papar dia.

Selain melakukan monitor dan evaluasi, KIP juga menyusun indeks keterbukaan informasi publik (IKIP) setiap tahunnya sejak 2021.

Donny menjelaskan bahwa IKIP adalah salah satu kegiatan untuk menunjang kegiatan SLIP.

Terkait monitoring dan evaluasi badan publik, KIP juga mengembangkan hingga ke wilayah desa dengan nama Monev Desa.

“Ada monitoring evaluasi seluruh desa di Indonesia. Ya tapi bentuknya tidak lategori, tapi apresiasi desa. Tambah satu lagi, namanya program penyelesaian sengketa informasi publik. Kegiatannya apa? Sidang,” urai Donny.

“Jadi ini supaya memberikan gambaran kepada teman-teman media,” pungkasnya. (Jal)