DKI 2 “Bertabur Bintang” Menteri, Artis Hingga Kaum Milenial Berebut Kursi

by
Gedung KPU/Ilustrasi

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Daftar calon anggota legislatif sementara (DCS) DPR RI saat ini telah ditampilkan pada laman resmi Komisi Pemilihan Umum RI. Terhadap Nama-nama ini selanjutnya pemilih bisa memberikan tanggapan sebelum akhirnya ditetapkan sebagai Daftar Calon Tetap (DCT) pada awal November nanti.

Terpantau dari laman KPU (Komisi Pemilihan Umum) salah satu dapil yang mengundang perhatian adalah Dapil DKI Jakarta 2.

Dapil 2 ini meliputi Jakarta Selatan, jakarta pusat dan luar negeri ini bertabur ‘bintang’. Sebut saja ada nama Menteri tenaga kerja Ida Fauziyah dari PKB dan mantan Menteri Pemuda Olahraga Adhyaksa Dault dari PAN.

Kemudian ada pula nama-nama tenar seperti Wakil Ketua Majelis Syuro PKS yang juga Wakil ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid, Kemudian ada nama Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi dari PDIP.

Selain itu di PDIP ada juga nama Masinton Pasaribu yang saat ini sedang menjabat sebagai anggota DPR RI dan mantan pengacara Bharada E, Ronny Talapessy. Achmad Effendy Choirie juga menjadi kontestan di Dapil ini melalui partai Nasdem. Disini juga ada kader PSI Ade Armando dan Liliana T Tanoesoedibjo dari Partai Perindo.

Lalu dari kalangan artis ada nama Once, Okky Asokawati, Puput Novel hingga Uya Kuya. Selain itu, dari kaum Milenial ada nama-nama seperti Abraham Sridjaja dari Partai Golkar, Eko Sapta Putra dari Partai Demokrat dan Ega Putrawan Yudhoningrat dari PPP.

Nama-nama tersebut akan memperebutkan 7 kursi. Tidak salah kalau Dapil DKI Jakarta 2 yang bertabur bintang ini disebut-sebut sebagai salah satu dapil “Neraka”.(CS)