Habib Aboe Berharap Jadi Langkah Positif dalam Membawa Perubahan Nyata Bagi Masyarakat

by
Sekjen DPP PKS Aboe Bakar Al Habsyi saat dikenakan jaket FPMM oleh Ketum DPP FPMM Umar Key. (Foto: Istimewa)

BERITABUNA.CO, JAKARTA – Front Pemuda Muslim Maluku (FPMM) menggelar kongres pertamanya, Selasa (22/8/2023) di sebuah hotel bilangan Jakarta Selatan. Kongres yang digelar selama tiga hari (22 – 24 Agustus) ini mengambil tema ‘Konsolidasi Pemuda Muslim Maluku Menuju Indonesia Emas 2024’.

Terkait Kongres-1 FPMM ini, Sekretaris Jenderal DPP Partai Keadilan Sejahtera (Sekjen PKS) Aboe Bakar Al Habsyi melalui keterangan tertulisnya, Selasa (22/8/2023) mengharapkan agar semua rangkaian kegiatan dalam kongres berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat yang besar bagi anggota dan masyarakat secara keseluruhan.

“Saya melihat tema Kongres Ke-1 Front Pemuda Muslim Maluku sangat bagus. Yaitu menyambut Indonesia emas tahun 2045. Artinya ada kesadaran dari para pemuda Maluku untuk menyambut bonus demografi yang akan dimiliki oleh Indonesia,” kata Habib Aboe sapaan akrab Anggota Komisi III DPR RI ini.

Dengan demikian, lanjut Habib Aboe yang juga mantan Ketua Mahkama Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI ini, keberadaan organisasi kepemudaan seperti FPMM memiliki peran sangat penting dalam mendukung pembangunan nasional. Hal ini tentunya dilakukan dengan memanfaatkan bonus demografi dan partisipasi aktif pemuda Muslim, berbagai program sosial, ekonomi, dan pendidikan diharapkan dapat ditingkatkan.

“Kami berharap bahwa Kongres Ke-1 Front Pemuda Muslim Maluku akan menjadi langkah awal yang positif dalam membawa perubahan nyata bagi masyarakat dan pembangunan di wilayah Maluku khususnya. Selain itu menjadi daya dukung untuk para pemuda Maluku yang sedang ada di perantauan. Semoga semangat kebersamaan dan semangat untuk berkontribusi dalam memajukan daerah dan bangsa akan terus berkobar di antara pemuda Muslim Maluku,” demikian ucap incumbent Caleg dari PKS untuk Dapil Kalimantan Selatan I itu.

Sebelumnya, Ketua Umum DPP FPMM Umar Key mengatakan, di momen peringatan Kemerdekaan RI ke-78 ini, FPMM akan menggelar Kongres ke-1 pada 22 – 24 Agustus. Kongres akan dihadiri sekitar 3 ribu sampai 4 ribu orang.

“Karena organisasi kami adalah paguyuban, maka yang hadir adalah Gubernur Maluku, Sultan Tidore, Sultan Ternate, Bupati dan Wali Kota dari Maluku dan Maluku Utara, termasuk Ketua DPRD, Ketua MUI, NU, Ketua Sinode dan Raja-Raja dari Majelis Latupati, termasuk Menteri Pemuda dan Olahraga, Menteri Pariwisata, juga Ketua DPR dan MPR RI,” kata Umar Key. (Ery)