BERITABUANA CO, JAKARTA – Panasonic kembali memanjakan para content creator Indonesia pecinta fotografi dan videografi dengan menghadirkan kamera Lumix S5 dengan berbagai fitur yang tidak kalah dengan Lumix S1H.
Kamera Lumix S5 mempunyai kemampuan perekaman video 4K tanpa batas, 5-axis dual image stabilizer 6.5 stop juga dengan teknologi Dual Native ISO. Selain itu, kamera Lumix S5 menyediakan 14+ stop rentang dinamis, sehingga mampu menangkap gambar layaknya kamera bioskop, dan kompatibilitas V-Log / V-Gamut dengan kolorimetri yang disebut “VariCam Look”.
Panasonic selalu memberikan sumbangsih melalui berbagai inovasi dalam menghadirkan produk terbaik bagi masyarakat dunia, khususnya Indonesia, sebagai wujud komitmen Panasonic dan sesuai dengan tagline “A Better Life a Better World”, ungkap Tomonobu Otsu, President Director PT Panasonic Gobel Indonesia dalam keterangan resminya, Selasa Kemarin.
“Kali ini Panasonic kembali menghadirkan produk andalan untuk industri kreatif khususnya dalam fotografi dan videografi dengan menghadirkan kamera Lumix S5 yang mampu menawarkan mobilitas luar biasa, sehingga memberikan pengalaman terbaik bagi para penggunanya, terutama fotografer dan videographer hybrid maupun profesional dalam proses pengambilan gambar. Dalam hal ini, inovasi teknologi dari Lumix S5 diharapkan dapat mendorong generasi muda untuk semakin produktif berkarya membuat konten kreatif yang berkualitas pada masa pandemi ini,” ujar Tomonobu Otsu.(Savor)





