Begini Pantun Bamsoet untuk Jokowi, Prabowo dan Calon Menteri

by
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo. (Foto: Ist)

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet) menyampaikan pantun yang menyentil para calon menteri untuk kabinet Presiden terpilih Prabowo Subianto mendatang.

Sentilan tersebut disampaikan lewat pantun oleh Bamsoet saat memberikan pengantar pada Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI di Kompleks Perlemen, Senayan, Jakarta pada Jumat (16/8/2024).

“Kupu-kupu terbang bersama kumbang, Hinggap di dahan pohon beringin yang rindang, Para calon menteri tak perlu bimbang.

Selain itu Bamsoet juga membacakan pantun untuk Presiden Joko Widodo. Dalam pantun untuk Presiden Jokowi, Bamsoet menyampaikan ucapan terimakasih.

“Dari Solo ke Istana Negara lewat Tol Cipali, Jangan lupa membawa serabi, Terimakasih untuk pak Jokowi, Langkahmu akan dilanjutkan pak Prabowo dalam membangun negeri”
Kemudian Bamsoet juga membacakan pidato untuk Presiden terpilih Prabowo Subianto.

Lewat pantun itu, Bamsoet menitip pesan agar Prabowo menjaga masyarakat senantiasa hidup nyaman dan harmonis.

“Ini untuk Pak Prabowo nih, Terbang tinggi burung merpati. Hinggap lama di pohon mahoni. Kami titip NKRI. Agar Rakyat hidup nyaman dalam harmoni” (Asim)