Jelang HUT Bhayangkara ke-78, Polres Metro Jakut Gelar Baksos & Tanam Pohon di Masjid Babah Alun

by
Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Gidion Arif Setyawan. (CS)

BERITABUANA.CO, JAKARTA – Jelang Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-78, Polres Metro Jakarta Utara menggelar bakti sosial (Baksos) & penanaman pohon di Masjid Babah Alun, Papanggo, Tanjung Priok, Minggu (23/6/2024).

“Kegiatan bakti sosial dan penanaman pohon ini dalam rangka menyambut Hut Bhayangkara ke-78,” kata Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Gidion Arif Setyawan di lokasi.

Ia mengucapkan terimakasih kepada TNI dan masyarakat yang telah mendukung Polri, sehingga Polri masih tetap dicinta di usianya yang ke-78 tahun.

“Saya berterima kasih atas kebersamaan, support dan dukungannya. Khususnya Dandim 0502 Jakarta Utara, dari Walikota dan para stokeholder,” ucapnya.

Kegiatan Baksos meliputi, penyerahan alat-alat penunjang kebersihan, bersih-bersih di dalam dan luar masjid Babah Alun.

“Selain kerja bakti, kami juga melakukan penanaman pohon Tabebuya yang lokasinya berdekatan dengan waduk Cincin & stadium kebanggaan Jakarta International Stadium (JIS),” kata dia.

Ia berharap, dari penanaman pohon Tabebuya yang berbunga indah dan cantik ini dapat menjadi warna yang penuh pesona.

“Tanaman Tabebuya yang hari ini kita kenal dengan bunga-bunganya yang sangat cantik, mudah-mudahan menjadi bagian untuk menata kota Jakarta menjadi kota yang global dan sejuta Pesona,” pungkasnya.

Usai kerja bakti, Gidion dan Dandim 0502 Kolonel Kav. Topan Tri Anggoro duduk bersila & makan nasi uduk bareng Anggota, petugas PPSU, Petugas Sudin Pertamanan dan lingkungan.(CS)