Malam Ini, Timnas Indonesia Lawan Brunei Darussalam Pada Kualifikasi Piala Dunia 2026

by
Para Pemain Timnas Indonesia Merayakan Gol Egy Maulana Vikri di Stadion GBT, Surabaya. FOTO: ISTIMEWA

BERITABUANA.CO, JAKARTA– Tim Nasional (Timnas) Indonesia akan meladeni Brunei Darussalam pada putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (12/10/2023) sekitar pukul 19.00 WIB.

Pertandingan putaran pertama kualifikasi ini akan berlangsung dua kali, yakni di Jakarta dan di Brunai Darussalam.

Setelah menjadi tuan rumah pertama, Anak asuh Shin Tae-yong ini akan bertamu ke Hassanal Bolkiah National Stadium pada 17 Oktober 2023 mendatang.

Untuk diketahui, Indonesia harus melalui babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia karena saat ini berada di peringkat ke-27 di Asia. Sesuai regulasi, hanya tim-tim yang berada di peringkat 26 besar yang lolos otomatis ke putaran kedua.

Apabila nantinya Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Brunei, maka akan tergabung di Grup F pada putaran kedua bersama Irak, Vietnam, dan Filipina.

Memang, Indonesia di atas kertas punya rapor bagus melawan Brunei Darussalam dengan catatan tidak terkalahkan. Ramadhan Sananta dkk mengoleksi tujuh kemenangan dari 11 pertandingan melawan Brunei di berbagai kompetisi dengan dua laga lainnya berakhir imbang.

Pertemuan terakhir Indonesia melawan Brunei terjadi pada fase grup Piala AFF 2022 lalu. Saat itu, Indonesia menang telak 7-0.

Meski demikian, timnas Indonesia tidak boleh meremehkan kemampuan Brunei Darussalam. (Tim)